KASUS SUBANG TERUPDATE, Pengumuman Tersangka Jadinya Tahun Depan? Anjas: Pokoknya Kita Kawal Terus

- 29 Desember 2021, 08:00 WIB
Begini suasana rumah Tempat Kejadian Perkara (TKP) kasus pembunuhan ibu dan anak di Kampung Ciseuti, Kecamatan Jalancagak, Subang, dari depan SMAN 1 Jalancagak, Subang, yang terpantau dari CCTV SMAN 1 Jalancagak.
Begini suasana rumah Tempat Kejadian Perkara (TKP) kasus pembunuhan ibu dan anak di Kampung Ciseuti, Kecamatan Jalancagak, Subang, dari depan SMAN 1 Jalancagak, Subang, yang terpantau dari CCTV SMAN 1 Jalancagak. /YouTube Fredy Sudaryanto Sport/

Dalam segmen analisa sebelumnya, Anjas menyebutkan adanya dugaan bahwa Yoris tidak bersama lagi dengan Danu. Ada pula keinginan Yoris untuk mengganti pengacaranya yang dimulai dari keinginan untuk bertemu sang ayah, Yosep.

Tak beberapa lama, pengacara Rohman Hidayat yang merupakan kuasa hukum Yosep, mengunggah keterangan di akun Instagramnya Senin, 27 Desember 2021, bahwa Yoris sudah menjadi kliennya.

Hal itu juga didukung pernyataan pengacara Achmad Taufan yang mengonfirmasi bahwa Yoris telah mencabut surat kuasanya per 24 Desember 2021.

Anjas pun benar-benar terkejut lantaran Yoris memutuskan untuk didampingi oleh pengacara Rohman Hidayat dan tim yang merupakan kuasa hukum ayahnya, Yosep, Mimin (istri muda Yosep), juga anak-anaknya.

Padahal selama 4 bulan terakhir sejak kasus Subang muncul, terkesan mereka memiliki kecurigaan satu sama lain. Di satu sisi ada Yoris dan Danu, di sisi lain ada Yosep.

Menurut analisa Anjas, berpindahnya Yoris ke kuasa hukum Yosep bisa menimbulkan citra yang kurang baik bagi Yoris.

"Kesannya kok Yoris ini mencla mencle, ada juga kesan ABCD," kata Anjas.

Baca Juga: Perkembangan Kasus Subang Di Luar Dugaan, Yoris dan Yosep Rekonsiliasi, Rohman Hidayat Salam ke 'Peramal'

Anjas meyakini pada saat Yoris dan istri memutuskan untuk bergabung dengan Yosep, yang mengalami stres bukan hanya Yoris, tetapi juga Yosep dan juga Mimin. Mereka sempat stres memikirkan pandangan netizen dan masyarakat.

"Jangan jangan nanti malah dugaan dugaan ada oknum dikambinghitamkan, hujatan, bahan gorengan, dan sebagainya," kata Anjas.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: YouTube Anjas di Thailand


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah