Belum Ditemukan, Santri di Cianjur Terseret Gelombang saat Berenang di Pantai Apra

- 9 Desember 2021, 13:22 WIB
SAR Bandung langsung memberangkatkan satu tim rescue menuju lokasi kejadian untuk melakukan pencarian santri yang terseret ombak di pantai Apra Cianjur.
SAR Bandung langsung memberangkatkan satu tim rescue menuju lokasi kejadian untuk melakukan pencarian santri yang terseret ombak di pantai Apra Cianjur. /SAR Bandung

Sebelumnya Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan akan terjadi gelombang tinggi hingga 4 meter di wilayah selatan Jawa. 

Baca Juga: Oknum Ustad, Guru Perkosa 12 Santri hingga Hamil dan Melahirkan di Bandung, Kajati Jabar: BISA SAJA DIKEBIRI

Masyarakat yang tinggal di sepanjang pantai , dari mulai Sukabumi, Cianjur Garut dan Pangandaran Cilacap, Kebumen, Purworejo dan Jogjakarta diminta waspada. 

Gelombang tinggi tersebut sesuai dengan hasil pemantau yang dilakukan BMKG Cilacap terjadi karena adanya kecepatan angin dari Barat Daya Barat laut dengan kecamatan berkisar antara 4- 27 knot. 

Hal itu memicu terjadinya gelombang tinggi antara 2,5 meter sampai 4 meter. Gelombang tinggi terjadi pada Rabu 8 Desember 2021 sejak pukul 07.00 WIB hingga Kamis 9 Desember 2021 pada Pukul 07.00 WIB. 

Baca Juga: Guru Pesantren Memperkosa Belasan Santriwati di Bandung, Netizen : Hukum Kebiri Saja!

Masyarakat yang tinggal di daerah yang berpotensi terjadinya gelombang tinggi diminta untuk selalu waspada. 

Kepala Stasiun Geofisika Kelas I Bandung Teguh Rahayu meminta masyarakat yang tinggal ataupun berkepentingan mengunjungi kawasan pesisir selatan Jawa Barat untuk selalu waspada dan berhati-hati.

Kenapa harus hati-hati karena potensi gelombang tinggi masih mungkin terjadi hingga akhir bulan ini.

Baca Juga: Wow, Ternyata Rutin Minum Air Kelapa Bisa Bikin Awet Muda, Begini Penjelasan dr. Zaidul Akbar

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah