LOWONGAN: Dicari Calon Direktur Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Transportasi Pakuan Kota Bogor

1 November 2022, 19:48 WIB
Ilustrasi, Bis Kita Trans Pakuan ada dibawah Pengelolaan Perumda Transpkauan kota Bogor/Instagram@biskitabogor /

 

DESK JABAR – Pemerintah kota (Pemkot) Bogor, melalui Panitia Seleksi (Pansel) membuka pendaftaran calon Direktur Perusahaan Umum Daerah Transportasi Pakuan Kota Bogor periode 2022-2027.

Panitia seleksi Pemkot Kota Bogor, membuka lowongan pendaftaran calon Direktur Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Transportasi Pakuan untuk periode 2022-2027.

Ketua panitia seleksi, Dody Ahdiat mengatakan, pengumuman dan pendaftaran dibuka di laman https://pansel.kotabogor.go.id/ mulai dari 31 Oktober 2022 hingga 4 November 2022.

Baca Juga: 2 Rekomendasi Sambal Penggugah Selera Makan, Bahan Dasarnya Pepaya dan Tomat, Yuk Bikin di Rumah

Pengumuman tersebut lanjut Dody, tertuang dalam Surat Nomor 001/pansel.PTP/X/2022, tentang Seleksi Calon Direktur Perusahaan Umum Daerah Transportasi Pakuan kota Bogor, periode 2022-2027.

Bagi peminat yang akan melamar untuk calon Direktur Perumda Tranportasi Pakaun kota Bogor. Lamaran dan CV dikirim via email: seleksidireksipd@kotabogor.go.id, dengan subyek email Seleksi Direktur Perusahaan Umum Daerah Transportasi Pakuan Kota Bogor.

Proses seleksi kata Dody, dilakukan beberapa tahap, yakni mulai pendaftaran, verifikasi keaslian dokumen, seleksi administrasi, Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK).

Baca Juga: Hasil Perempat Final Bola Voli Porprov Jabar 2022 Hari Ini, Kota Bandung, Subang, Bekasi Lolos ke Semifinal

Berikutnya tes kesehatan, penyampaian nama calon hasil seleksi kepada wali kota, wawancara akhir, hingga penetapan calon terpilih dan pelantikan.

Dalam proses seleksi calon Direktur Perumda Transportasi Pakuan Kota Bogor, dapat menjaring Direktur yang professional, mempunyai jiwa petarung. Siap mengabdi sepenuh hati, paham rencana bisnis dan penataan transportasi ke depan, harap Dody.

Sementara persyaratan yang harus dipenuhi Calon Direktur Perumda Transportasi Pakuan Kota Bogor, minimal berijazah S1. Kemudian memiliki pengalaman kerja minimal 5 tahun dibidang manajerial perusahaan berbadan hukum dan pernah memimpin tim.

Baca Juga: Simpel Tapi Lezat, Cek Resep dan Cara Membuat Sambal Terong Ini, Bisa Buat Menu Makan di Rumah

Persyaratan lainnya, berusia minimal 35 tahun, dan maksimal 55 tahun pada saat mendaftar pertama kali, tidak pernah menjadi anggota direksi, dewan pengawas atau komisaris yang dinyatakan bersalah, menyebabkan badan usaha pailit.

PERSYARATAN UMUM

1. Berusia paling rendah 35 tahun dan paling tinggi 55 tahun, pada saat mendaftar pertama kali.

2. Berijazah paling rendah S-1 (Strata 1)

3. Pengalaman kerja minimal 5 tahun dibidang manajerial perusahaan berbadan hukum dan pernah memimpin tim.

4. Tidak pernah menjadi anggota Direksi, Dewan Pengawas, atau Komisaris yang menyatakan bersalah, menyebabkan badan usaha yang dipimpin dinyatakan pailit.

JADUAL KEGIATAN

1. Pengumuman Pendaftaran 31 Oktober 2022 – 4 November 2022

2. Verifikasi Keaslian Dokumen Persyaratan Administrasi, 7 November 2022 – 8 November 2022.

3. Seleksi Administrasi, 9 November 2022 – 10 November 2022

4. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi, 11 November 2022

5. Uji Kelayakan dan Kepatutan (Psikotest), 14 November 2022

6. Ujian Tertulis Keahlian dan Penulisan Makalah, 15 November 2022

7. Presentasi Makalah dan Wawancara, 21 November 2022

8. Pengumuman Hasil Uji Kelayakan dan Kepatutan, 22 November 2022

9. Tes Kesehatan, 28 November 2022

10. Penyampaian Nama Calon Hasil Seleksi Kepada Walikota, 30 November 2022

11. Wawancara Akhir, 5 Desember 2022

12. Penetapan Calon Terpilih, 6 Desember 2022

13. Penandatanganan Kontrak Kerja dan Surat Pernyataan, 7 Desember 2022

14. Pelantikan, 7 desember 2022 (Tentatif)

Bagi Anda yang memenuhi kriteria, dan memiliki jiwa petarung, siap mengabdi sepenuh hati serta memiliki rencana visi bisnis transportasi kedepan, segera lakukan pendaftaran.***

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Instagram@pemkot.bogor

Tags

Terkini

Terpopuler