Isak Tangis, Takbir dan Sholawat Iringi Kedatangan Jenazah Eril : Warga Menangis Bercucur Air Mata

12 Juni 2022, 21:54 WIB
Isak Tangis, Takbir dan Sholawat Iringi Kedatangan Jenazah Eril : Hiks, Warga Menangis Bercucur Air Mata /DESKJABAR.com/Rio Kuswandi/

DESKJABAR - Akhirnya, yang ditunggu - tunggu telah tiba. Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau yang biasa disapa Eril sudah tiba di rumah dinas Gubernur Jawa Barat, Gedung Pakuan, Minggu, 11 Juni 2022 malam.

Jenazah putera sulung Ridwan Kamil tersebut tiba di rumah dinas sekitar pukul 19.57 WIB atau sekira pukul 20.00 WIB.

Pantauan Deskjabar.com di lokasi sejak dari lagi warga sudah menunggu kedatangan jenazah Eril.

Akhirnya, yang ditunggu - tunggu tiba. Jenazah Eril akhirnya datang.

Isak tangis, kalimat takbir dan lantunan sholawat mengiringi kedatangan jenazah Eril.

Baca Juga: Detik Ini : Jenazah Eril Tiba di Gedung Negara Pakuan, Begini Suasana Kedatangan Peti Jenazah Eril

Terpantau, mereka yang mayoritas ibu - ibu menangis begitu iring - iringan kendaraan dan ambulan yang mengangkut jenazah Eril tiba.

Warga menyaksikan tibanya jenazah Eril meskipun di luar pagar Gedung Pakuan.

Mereka menyaksikannya pada layar TV kecil di setiap sudut yang disediakan Pemprov Jabar.

Mereka menangis semakin keras saat melihat jenazah Eril dikeluarkan dari dalam mobil ambulance.

Cucuran air mata warga pun tak dapat dihindarkan.

ridwanBaca Juga: Jenazah Eril Sudah Tiba di Gedung Pakuan, Ridwan Kamil Langsung Pimpin Sholat Jenazah

Sang ayah, Ridwan Kamil langsung yang melakukan pengawalan langsung prosesi pengangkutan jenazah ini.

Jenazah dimasukan ke rumah dinas untuk disemayamkan dan akan digelar acara inti keluarga seperti sebelumnya disampaikan kakak kandung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Erwin Muniruzaman dalam konferensi pers secara virtual, Sabtu, 11 Juni 2022.

Setelah ini warga dipersilahkan bertakziah mulai pukul 23.00 WIB.

Dan, untuk pemakaman rencananya akan digelar pada Senin, 13 Juni 2022 besok di pemakaman di daerah Cimaung yang merupakan lahan keluarga, Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung dan dihadiri oleh pihak keluarga saja.***

Editor: Sanny Abraham

Sumber: liputan

Tags

Terkini

Terpopuler