FLASHBACK Kasus Subang, Misteri Banpol DANU hingga Alasan Yosef Subang Jarang GANTI BAJU

24 Februari 2022, 17:54 WIB
Flashback kasus Subang, misteri Banpol Danu hingga alasan Yosef Subang jarang ganti baju /YouTube Misteri Mbak Suci / Antara/

 

 


DESKJABAR - Flashback kasus Subang, misteri Banpol Danu hingga alasan Yosef Subang jarang ganti baju.

Kasus pembunuh ibu dan anak di Subang atau Kasus Subang telah memasuki 100 hari lebih terhitung sejak kejadian di bulan Agustus tahun lalu. Dua saksi menjadi sorotan yaitu Danu dan Yosef Subang.

Muhammad Ramdanu alias Danu dan Yosef Hidayah alias Yosef Subang menjadi salah satu saksi yang paling sering diperiksa dalam kasus pembunuh ibu dan anak di Subang.

Kasus pembunuh ibu dan anak di Subang terjadi pada 18 Agustus 2021 dimana Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu alias Amel (23) ditemukan tak bernyawa.

Baca Juga: KODE REDEEM FF 24 Februari 2022, Kode Redeem FF 1 Menit yang Lalu, Dapatkan M1887 SG Ungu

Jenazah korban pembunuh ibu dan anak di Subang tersebut ditemukan di dalam bagasi mobil mewah yang terparkir samping rumah korban.

Hingga saat ini, polisi belum juga menetapkan tersangka dalam kasus pembunuh ibu dan anak di Subang meski telah menyebar sketsa wajah.

Danu dan Misteri Banpol

Flashback kasus Subang, Danu sempat mengatakan bahwa dirinya pernah disuruh oleh oknum Banpol (Bantuan Polisi) untuk masuk ke TKP.

Namun keberadaan dari Banpol yang dimaksud Danu hingga saat ini belum pernah muncul dan masih menjadi misteri.

Baca Juga: PERSIB TERKINI, Misi Robert Alberts: Kalahkan Persela, Posisi Dua Klasemen Sementara Jadi Milik Persib

Beberapa kali pihak Danu menekankan bawa Banpol ada selalu disinggung Danu dalam kasus pembunuh ibu dan anak di Subang.

Yosef Dituduh Masuk TKP

Saksi selanjutnya Yosef Hidayah alias Yosef Subang yang juga merupakan suami dan ayah korban pembunuhan ibu dan anak di Subang.

Yosef Subang sempat disorot warganet karena diduga masuk ke TKP meski akhirnya dibantah oleh Rohman Hidayat, kuasa hukumnya.

Bahkan Rohman mengatakan bahwa Yosef Subang tidak masuk ke TKP bahkan untuk mengambil baju pun tidak bisa.

Baca Juga: INILAH Doa Ketika Sakit, Bisa Dibaca Untuk Diri Sendiri, Orang tua dan Anak-anak

“Lucunya begini, bisa dilihat bajunya belakangan ini Pak Yosef itu-itu saja, karena bajunya ada TKP semua,” kata Rohman Hidayat dilansir DeskJabar.com dari kanal YouTube Indra Zainal Chanel dengan judul ”Part 2 Ternyata!!!! Ini tanggapan pak Rohman tentang pak yosep masuk TKP,” yang diunggah pada 14 November 2021.

Rohman mengatakan bawa Yosef baru sore hari datang ke TKP bersama dengan Polisi dan Inafis.***

 

 

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: YouTube Indra Zainal Channel

Tags

Terkini

Terpopuler