20 Peringkat Perguruan Tinggi Terbaik di Indonesia Versi Webometrics, Universitas Indonesia di Top, ITB ?

27 Januari 2022, 08:40 WIB
Kuliah perguruan tinggi terbaik adalah cita cita lulusan SLTA /pixabay/nikolayhg/

DESKJABAR - Universitas Indonesia (UI) bertengger di peringkat paling atas sebagai perguruan tinggi terbaik di Indonesia alias paling top versi Webometrics. Kalau peringkat dunia, UI ada di posisi 728.

Data tersebut dirilis Webometrics pada Juli 2021. Untuk sementara belum ada data terbaru. Biasanya Webometrics mengeluarkan data dua kali setahun, Januari dan Juli.

Peringkat kedua perguruan tinggi terbaik di Indonesia dipegang oleh Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta dan berada di posisi 852 di dunia.

 Baca Juga: KASUS SUBANG TERBARU Kenapa Polisi Kesulitan Menangkap Pelaku Pembunuh Subang, Ini Analisa Praktisi Hukum

Posisi ketiga perguruan tinggi terbaik di Indonesia adalah Institut Pertanian Bogor (IPB), yang di dunia berada di posisi 1.092.

Webometrics adalah suatu sistem yang memberikan penilaian terhadap seluruh perguruan tinggi  terbaik di dunia melalui website perguruan tinggi tersebut. 

Webometric melakukan pemeringkatan terhadap lebih dari 22 ribu perguruan tinggi di seluruh dunia. 

Peringkat ini diperbaharui setiap Januari dan Juli.

Baca Juga: Inilah 10 Universitas Terbaik di Indonesia, Sebagai Bahan Rekomendasi untuk melanjutkan Pendidikan

Kriteria penilaian yang digunakan oleh Webometrics kali ini berbeda dengan sebelumnya. Jika selama ini Webometrics menggunakan kriteria size, visibility, rich text, dan scholary, tetapi kini  Webometrics menggunakan presence (5%), visibility impact (50%), openness (10%), dan excellence (35%).

Peringkat selanjutnya atau posisi keempat perguruan tinggi terbaik di Indonesia adalah Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya, dengan peringkat dunia 1.103.

Posisi kelima perguruan tinggi terbaik di Indonesia diduduki oleh Universitas Brawijaya (Unibraw) Malang, dan mendapatkan peringkat dunia 1.163.

Peringkat selanjutnya, keenam, adalah Universitas Airlangga (Unair) Surabaya. Perguruan tinggi ini mendapat posisi dunia 1.272.

 Baca Juga: Disebut Memiliki Aura yang Ramah, Berikut Profil dan Biodata Joel MCI 9 Lengkap dengan Akun Medsos

Universitas Telkom atau lebih dikenal dengan Telkom University (Tel-U) Bandung ada di peringkat ketujuh, atau peringkat 1.417 di dunia.

Disusul oleh Universitas Andalas Padang di peringkat delapan atau ke 1826 dunia. Kemudian Universitas Bina Nusantara (Binus) atau Binus University di peringkat 9 perguruan tinggi terbaik di Indonesia atau 1.949 di dunia.

Institut Teknologi Bandung menduduki peringkat 10 perguruan tinggi terbaik di Indonesia, atau ke- 2.126 di dunia. 

Berikutnya, peringkat 11 dipegang oleh Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, atau di peringkat ke 2.232 dunia.

Ada Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, di peringkat 12 dengan peringkat dunia ke 2.270.

 Baca Juga: Lirik Lagu Tears yang Dinyanyikan 2ND Chance Grup Asuhan Ariel Noah X Factor Indonesia

Selajutnya berturut-turut peringkat 13 Universitas Sebelas Maret (UNS ) Surakarta dengan peringkat dunia ke 2.535. Universitas Diponegoro (Undip) Semarang di peringkat 14 atau 2.553 peringkat dunia.

Universitas Gunadarma Jakarta bertengger di peringkat 15 dengan tingkat dunia di 2.698.

Disusul kemudian oleh Universitas Hasanudin Makassar di peringkat 16 di Indonesia atau 2.715 peringkat dunia.

Di peringkat 17 ada Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung atau di peringkat dunia ke- 2.787.

Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung berada di peringkat 18 perguruan tinggi terbaik di Indonesia atau berada di 2.870 peringkat dunia.

Sedangkan Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga ada di peringkat 19 di Indonesia atau 2.898 peringkat dunia.

Peringkat ke 20 perguruan tinggi terbaik di Indonesia diduduki oleh Universitas Syiah Kuala Banda Aceh atau di peringkat 3.034 di dunia.

Silakan para lulusan sekolah lanjutan tingkat atas dan sederajat memilih mana perguruan tinggi idaman kalian. *** 

Editor: Sanny Abraham

Sumber: webometrics.info

Tags

Terkini

Terpopuler