Musim Hujan Telah Tiba, Inilah Tips Memilih Jas Hujan yang Nyaman

- 16 Oktober 2020, 18:52 WIB
ILUSTRASI jas hujan.
ILUSTRASI jas hujan. //pexels/Guilherme Rossi

DESKJABAR – Hampir sebagian besar wilayah di Indonesia sudah memasuki musim hujan.

Bahkan, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengingatkan anomali iklim La Nina mencapai puncaknya pada Desember.

La Nina merupakan fenomena yang menyebabkan hujan di suatu kawasan turun secara berlebihan. BMKG memprediksi hampir seluruh wilayah Indonesia terdampak La Nina sampai akhir 2020, terkecuali Sumatera.

Baca Juga: Harga Mahal, Sepertiga Masyarakat Indonesia tak Mampu Beli Makanan Bernutrisi

Nah, bagi masyarakat yang terpaksa harus melakukan aktivitas di luar, musim hujan berarti anda harus siap sedia jas hujan.

Kalau jas hujan yang digunakan pada musim hujan yang lalu sudah rusak, mau tidak mau anda harus memaksakan membeli jas hujan.

Lalu, apa saja yang harus diperhatikan jika harus memilih jas hujan. Beikut beberapa tips yang dirangkum dari berbagai sumber.

Baca Juga: Indonesia Juara 1 Negara Paling Ribet di Dunia untuk Berbisnis

  1. Cermat memilih bahan jas hujan

Di pasaran, ada berbagai macam bahan yang digunakan untuk membuat bahan jas hujan. Yang paling direkomendasikan adalah jas hujan berbahan polvynil chloride (PVC).

Bahan ini memiliki kerapatan pori-pori yang baik, sehingga tidak mudah ditembus air.

  1. Cermati sambungan jas hujan

Pilihlah jas hujan yang sambunganna dipres bukan dijahit. Sambungan yang dipres memiliki sedikit poro-pori yang menjaga air merembes ke dalam.

Baca Juga: Lirik dan Chord Di Persimpangan Dilema, Lagu Hit Nora Kemudian Dibawakan Terry

  1. Perhatikan resleting

Pilihkan resleting berbahan kuningan atau tembaga, karena dinilai tidak cepat rusak dan berkarat dibandingkan berbahan plastik  yang cepat rusak, dan resleting berbaan besi yang mudah berkarat sehingga sulit saat digunakan.

Akan lebih baik lagi memilih jas hujan yang ada penutupnya di bagian resleting.

  1. Jangan pilih jas hujan ketat

Jas hujan ketat selain akan mengganggu kenyamanan, juga akan mengganggu aliran darah, dan itu berbahaya. Pilih jas hujan yang membuat anda leluasa untuk bernafas.

  1. Jas hujan cepat kering

Pilihlah jas hujan yang bahannya cepat kering. Jika tidak, ketika kita mau menggunakan jas hujan yang masih basah akan sangat mengganggu kenyamanan.

  1. Pilih warna terang

Hal ini terasa aneh, namun warna ikut memainkan peranan penting ketika anda memilih jas hujan. Pilihlah warna cerah seperti kuning, merah, biru, dsb.

Warna terang terutama penting saat di malam hari, seperti saat berkendara sepeda motor, akan membuat posisi anda terlihat jelas.

Semoga tips yang disajikan ini memberi manfaat dan berguna bagi anda yang akan segera membeli jas hujan. ***

 

 

Editor: Dendi Sundayana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah