Kota Tasikmalaya Terus Mempercantik diri, Kawasan HZ Mustofa kini disulap menjadi Semipedestrian ala Malioboro

- 12 Oktober 2022, 07:23 WIB
Kawasan Jalan HZ Mustofa Kota Tasikmalaya yang dipercantik menjadi kawasan semipedestrian dengan pemasangan batu andensit dan taman tempat hangout warga Kota Tasikmalaya.
Kawasan Jalan HZ Mustofa Kota Tasikmalaya yang dipercantik menjadi kawasan semipedestrian dengan pemasangan batu andensit dan taman tempat hangout warga Kota Tasikmalaya. /Akun tiktok @amazingtasikmalaya/

Hiruk pikuk Jalan Legendaris di Kota Tasikmalaya ini semakin menggeliat jelang datangnya bulan Ramadan hingga Idulfitri.

Baca Juga: TASIKMALAYA, Dugaan Monopoli Proyek di Dinas PUPR Kota Tasik Mengemuka, Pegiat Anti Korupsi Siap Membongkarnya

Pada momen itu kawasan HZ Mustofa Tasikmalaya terutama di kawasan pertemuan Jalan Cihideung, Jalan Pataruman, Jalan Panyarutan dengan Jalan HZ Mustofa menjadi pusat keramaian dan sekaligus kemacetan, tanda bahwa di kawasan ini kegiatan bisnis tumbuh subur.

Proses pemugaran dan pemasangan batu andensit di sepanjang Jalan HZ Mustofa dan Jalan Cihideung akan selesai pada saat Kota Tasikmalaya berusia 21 tahun sejak Kabupaten Tasikmalaya menjadi dua wilayah administratif, kota, dan kabupaten.

Beberapa hiasan payung dengan ukuran besar yang menjadi lambang hasil kerajinan Kota Tasikmalaya menghiasi jalan HZ Mustofa.

Lampu Taman, kursi yang terbuat dari tembok dan tanaman dalam pot menambah asri semi pedestrian ini.

Baca Juga: Tempat Wisata di Tasikmalaya yang Lagi Hits, Kunjungan Terbaru dan Keren, Kulinernya Sayang Kalau Dilewatkan

Pemandangan ini mengingatkan kita pada suasana Yogyakarta dengan kawasan terkenalnya Malioboro. Kawasan Hazet kini banyak dijuluki warganya sebagai Malioboro Tasik.

Warga Tasikmalaya sudah banyak yang memanfaatkan kawasan semipedesterian ini untuk berfoto selfie dan mengunggahnya ke sosial media pribadinya sebagai bentuk kebanggaan pada kota tercintanya meski pengerjaan belum selesai 100 persen.

Tak sedikit warga Tasikmalaya yang merantau ke luar kota seperti ke Bandung, Bogor dll yang sengaja pulang pada akhir pekan untuk melihat semipedesterian yang sedang happening di Kota Tasikmalaya ini.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Wawancara liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah