KEREN! 3 Wisata Atas Awan Bandung, Panorama Alam Instagenic, Hits, Nomor 2 Taman Langit Pangalengan

- 9 Agustus 2022, 11:56 WIB
3 tempat wisata atas awan di Bandung, panorama alam instagenic, keren, hits, termasuk Taman Langit Pangalengan.
3 tempat wisata atas awan di Bandung, panorama alam instagenic, keren, hits, termasuk Taman Langit Pangalengan. /tangkapan layar Youtube Herina Firdausi/

DESKJABAR – Bandung yang berada di dataran tinggi memiliki tempat wisata atas awan dengan panorama alam instagenic, hits dan keren di media sosial.

Salah satu dari tempat wisata atas awan Bandung ini berada di kawasan Pangalengan dan diberi nama Taman Langit.

Sebab, keindahan tempat wisata atas awan Bandung tersebut, memang bak sebuah taman langit dengan panorama alam instagenic memanjakan netra.

Tak heran jika tempat wisata atas awan yang hits dan keren tersebut diburu para travellers ketika berada di Bandung untuk menikmati liburan penuh kesan.

Deskjabar telah merangkum 3 tempat wisata atas awan di Bandung yang memiliki panorama alam instagenic, keren dan hits, wajib dikunjungi saat liburan:

Baca Juga: Siapa Tersangka Baru dalam Kasus Meninggalnya Brigadir J? Polri Umumkan Nama Selasa Sore

  1. Tebing Keraton

Destinasi alam bak negeri atas awan yang pertama ini berada di kawasan Dago dan sangat hits di kalangan travellers.

Karena pemandangan di Tebing Keraton ini memang instagenic dan keren banget untuk dipajang di media sosial.

Panorama alam yang memanjakan netra menjadi magnet kuat untuk menarik para travellers.

Dari Tebing Keraton, pengunjung bisa melihat daerah cekungan Bandung yang dikelilingi pegunungan nan hijau sangat mempesona.

Lokasi tempat wisata alam ini juga berada di tengah hutan, sehingga memberi vibes positif untuk refreshing sejenak dari penatnya kegiatan sehari-hari.

Tebing Keraton berada di Puncak Kordon, RT 02 RW 010, Ciburial, Kec. Cimenyan.

Harga tiket masuk pengunjung domestik: Rp 11.000,- per orang. Sedangkan untuk turis mancanegarara Rp 76.000,- per orang.

  1. Taman Langit Pangalengan

Buat yang ingin melihat negeri atas awan, kamu bisa langsung meluncur ke Taman Langit Pangalengan.

Panorama alam di tempat wisata ini dijamin keren abis dan super instagenic untuk dipasang di media sosial.

Taman Langit 360 derajat merupakan destinasi paling hits di kawasan Pangalengan dan kerap dipenuhi travellers dari maupun luar Bandung.

Taman Langit Pangalengan ini berada di puncak kebun teh yang sangat hijau, udaranya sejuk, ditambah kabut menggelayut menambah syahdu suasana.

Di tengah Taman Langit Pangalengan terdapat jembatan kayu dari bawah menuju puncak yang menjadi spot foto favorit pengunjung karena sangat instagenic.

Baca Juga: Guys Prediksi Penutupan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 40, Segera Klik Gabung Gelombang

Selain sekedar rekreasi, pengunjung juga bisa camping di Taman Langit Pangalengan dan menikmati suasana malam serta sunrise bak negeri atas awan di pagi hari.

Lokasi Taman Langit ini berada di Kp. Puncak Mulya, Jl. Cukul, Sukaluyu, Pangalengan. 

Tiket masuk rekreasi Rp 10.000,- (dewasa) dan Rp 5.000,- (anak-anak usia 7-12 tahun).

Jika ingin camping, maka dikenakan biaya Rp 35.000,- per orang.

Dan untuk sewa tenda beserta fasilitas mulai dari Rp 450.000,- per pack hingga Rp 550.000,- per pack.

  1. Sunrise Point Cukul (Lihat foto)

Tempat wisata atas awan Bandung berikutnya ini juga berada di daerah Pangalangen dan memiliki udara sangat sejuk.

Panorama alam di Sunrise Point Cukul sangat instagenic dan keren abis, sehingga hits di kalangan pecinta seni fotografi.

Objek rekreasi ini berada di ketinggian kurang lebih 1.600 meter dari permukaan laut.

Ketika berada di Sunrise Point Cukul, kita seakan bisa menggapai cakrawala dan melihat Bandung nun jauh di bawah sana.

Baca Juga: Rien Djamain, Musisi Jazz Indonesia Telah Berkiprah Hampir 50 Tahun di Industri Musik Indonesia

Selain rekreasi di kawasan perkebunan teh, pengunjung juga bisa camping di area yang telah disediakan.

Lokasinya berada di Jln. Cukul, Sukaluyu, Kec. Pangalengan, Jawa Barat.

Tepatnya di kawasan perkebunan teh milik PTPN VIII, berjarak 150 meter dari jalan raya atau jalan utama.

HTM Rp 10.000,- per orang, sementara harga tiket parkir mobil Rp 10.000,- dan motor Rp 5.000,-.

Itulah 3 tempat wisata atas awan di Bandung yang menyajikan panorama alam instagenic dan keren abis. Salah satunya Taman Langit Pangalengan yang hits di kalangan para travellers.***

Editor: Feby Syarifah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah