Inilah Pentingnya Terapi Cuci Hidung di Tengah Pandemi Covid-19

- 26 April 2021, 19:33 WIB
Terapi cuci hidung penting saat pandemi Covid-19.
Terapi cuci hidung penting saat pandemi Covid-19. /Antara/


DESKJABAR
- Terapi cuci hidung atau nasal wash therapy menjadi salah satu langkah penting untuk memperkuat kesehatan tubuh di tengah pandemi Covid-19.

Tidak hanya berguna untuk mencegah terpapar Sars-Cov-2, terapi cuci hidung rupanya memiliki banyak manfaat untuk individu yang menjadikan kegiatan itu sebagai rutinitas.

“Di masa Covid-19 seperti yang kita tahu virus penyebabnya itu suka bersarang di nasofaring atau dekat dengan saraf penciuman manusia. Jika hidung dibersihkan secara rutin dengan terapi cuci hidung, potensi infeksi yang disebabkan oleh virus bisa semakin kecil,” kata Dokter spesialis Telinga, Hidung, dan Tenggorokan (THT) yang tergabung dalam Perhimpunan Telinga Hidung Tenggorok Bedah Kepala Leher Indonesia (PERHATI-KL) Hemastia Manuhara, dalam konferensi pers virtual, Senin, 26 April 2021.

Baca Juga: Terjangan Tsunami Covid-19 India Diprediksi Belum Akan Mereda Hingga Mei 2021

Tidak hanya berguna untuk pencegahan, terapi cuci hidung juga berguna bagi pasien Covid-19 yang memiliki gejala dengan masalah penciuman atau pun pernafasan terkait hidung.

Masalah yang dimaksud seperti hilang kemampuan hidung untuk mencium bau- bauan atau dikenal sebagai anosmia dan juga masalah lainnya adalah hiposmia kondisi saat indra penciuman berangsur- angsur berkurang.

“Bagi penderita Covid-19 pentingnya mencuci hidung agar bagian belakang hidung atau rongga hidung dikenal juga sebagai nasofaring ini dapat bersih dan tidak ada penumpukan lendir yang mengering,” ujar dokter yang menempuh pendidikannya di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia itu.

Baca Juga: Stasiun Cimekar Dahulu Bernama Ciendog, Pernah Terjadi Kecelakaan Kereta Api yang Mengerikan

Terapi cuci hidung merupakan proses mengalirkan cairan isotik dari satu lubang hidung dan kemudian dikeluarkan ke rongga hidung lainnya.

Hal itu dapat terjadi karena rongga hidung manusia berbentuk seperti saluran atau letter U terbalik.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x