6 Manfaat Minuman Jahe Hangat Bagi Kesehatan Tubuh, Salahsatunya Mampu Mencegah Flu

21 Februari 2021, 12:50 WIB
Ilustrasi minuman jahe. /Pixabay


DESKJABAR
– Cuaca dingin di musim penghujan, paling nikmat nyruput minuman jahe hangat. Selain menghangatkan badan juga menyehatkan.

Selain bisa meracik sendiri minuman jahe hangat di rumah, minuman jahe hangat pun mudah ditemui di toko-toko. Biasanya dijual dalam bentuk sachet.

Bahkan, ditukang jamu gendong pun, minuman jahe selalu tersedia. Biasanya sebagai penawar rasa setelah mengonsumsi jamu pahit.

Baca Juga: Banjir Bekasi, Warga Pemukiman Jababeka Baru Was-was Banjir Susulan

Nah, tahukah Anda, ternyata jahe memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh. Beberapa penelitian mengungkapkan, bahwa jahe merupakan bahan alami yang bisa membantu tubuh dari serangan penyakit.

Berikut ini 6 manfaat minuman jahe hangat bagi kesehatan tubuh, jika dikonsumsi secara rutin;

1. Melancarkan aliran darah

Manfaat jahe untuk tubuh bermacam-macam. Ini karena jahe mengandung kromium, magnesium, dan seng yang dapat membantu meningkatkan aliran darah secara keseluruhan. Kandungan tersebut juga bisa membantu mencegah demam, keringat berlebih, dan rasa menggigil.

Baca Juga: Banjir Jakarta , 6 Ruas Jalan di Jaksel Masih Terendam Banjir, Ini Nama Jalannya

2. Membantu penyerapan nutrisi

Jahe menstimulasi sekresi enzim lambung dan pankreas. Kerja ini bisa membantu penyerapan serta rangsangan nutrisi penting dalam tubuh. Penyerapan nutrisi ini sangat penting untuk pencernaan, dan pada gilirannya membawa kebaikan untuk tubuh.

3. Mencegah flu

Jahe diketahui memiliki khasiat yang membantu melindungi pengonsumsinya dari dingin dan ancaman penyakit flu. Mengingat flu merupakan salah satu penyakit khas yang dibawa musim hujan, maka konsumsi jahe secara rutin bisa membantu melindungi diri dari penyakit tersebut.

Baca Juga: Jangan Anggap Sepele, Jika Selera Makan Anak Tiba-tiba Hilang, Bisa Jadi Itu Gejala Terpapar Covid-19

Usahakan untuk menyediakan stok jahe segar di dapur. Selanjutnya Anda bisa memarut atau mencincangnya, lalu diminum dengan madu atau air untuk memncegah atau mengobati gejala pilek dan flu.

4. Menghindari sakit perut

Saat udara dingin, biasanya perut mudah kembung dan akhirnya malah berujung pada timbulnya masalah pencernaan.

Nah, jahe diketahui efektif dalam meningkatkan penyerapan makanan. Tentunya ini membantu melancarkan pencernaan dan efektif untuk menghindari sakit perut. Selain itu, jahe juga bisa diandalkan untuk mengurangi peradangan secara alami.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI, Kapal Induk USS Bismarck Sea Tenggelam dengan 318 Awaknya Pasca Diserang 2 Pesawat Kamikaze

5. Baik untuk batuk dan hidung mampet

Batuk dan hidung mampet sering datang tanpa ‘mengetuk pintu’ ketika musim hujan. Jahe diketahui baik untuk kesehatan paru-paru dan dapat meluruhkan dahak.

Jahe dapat memecah dan menghilangkan lendir yang mempercepat pemulihan dari kesulitan bernapas.

6. Meningkatkan kekebalan tubuh

Kekebalan adalah kunci penting untuk bisa menjalani aktivitas sehari-hari tanpa terganggu ancaman dari bakteri, virus, serta kuman penyakit.

Baca Juga: Populernya Kata “Boleh” di Kota Bandung, Berawal dari Pasar Baru

Karena musim hujan memiliki penyakit khasnya sendiri, tak ada salahnya melindungi diri dengan cara meningkatkan kekebalan tubuh. Nah, jahe diketahui baik untuk meningkatkan sistem kekebalan dan juga mengurangi infeksi bakteri di perut.

Selain bermanfaat terhadap saluran pencernaan, jahe juga berkhasiat membantu mengurangi nyeri pada beberapa kondisi penyakit, seperti radang sendi (osteoartritis), nyeri akibat menstruasi (dismenore), dan nyeri punggung bawah (low back pain).***

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler