PTPN VIII Genjot Pemasaran Ritel Teh Kualitas Terbaik untuk Pasar Dalam Negeri

- 8 Desember 2021, 20:56 WIB
Direktur PTPN VIII B Didik Prasetyo, di Perkebunan Rancabali, Ciwidey, Kabupaten Bandung, Rabu, 8 Desember 2021
Direktur PTPN VIII B Didik Prasetyo, di Perkebunan Rancabali, Ciwidey, Kabupaten Bandung, Rabu, 8 Desember 2021 /Dok PTPN VIII

Pemilihan Duta Teh Milenial PTPN VIII ini sebagai upaya mengedukasi dan meningkatkan budaya masyarakat tentang khasiat minum the sekaligus citra positif PTPN VIII.

Selain itu, bertujuan menggali potensi milenial yang ada di PTPN VIII dan melahirkan talenta baru untuk menjadi tea master.

Kegiatan Duta Teh Milenial telah berlangsung dari bulan Oktober 2021 dengan jumlah peserta sebanyak 53 orang dari seluruh unit kebun PTPN VIII dan terpilih 10 orang finalis yang terdiri 5 pria dan 5 wanita untuk memasuki tahap Grand Final dan terpilih sebagai Duta Teh Milenial PTPN VIII periode 2021 -2023. pelaksanaan pemilihan Duta Teh Milenial bertempat di Cafe Walini By Me Patengan, Rancabali – Ciwidey, Kab. Bandung.

Baca Juga: Berkebun Kakao Memunculkan Peluang Baru

Duta teh milenial akan menjadi penggerak promosi dan icon teh dengan kualitas terbaik dari PTPN VIII di jawa barat, dengan “turun gunung” – nya para planters muda ini diharapkan bisa memberikan warna baru bagi para pecinta teh di Indonesia,

“Karena duta teh milenial ini tak hanya paham cara meracik teh ini dan menyajikannya, tapi paham tentang tanaman teh secara utuh dari mulai  penanaman, perawatan, pemetikan sampai proses pengolahan teh siap saji,” ucap Adrian Zakhary, Komisaris Independent PTPN VIII

Sementara itu, pemenang Duta Teh Milenial PTPN VIII adalah Gilang Dwi Aji dari Perkebunan Kertamanah, Pangalengan, Kabupaten Bandung dan Eka Rizki Apriyani dari Perkebunan Rancabali, Kabupaten Bandung. ***

 

Halaman:

Editor: Sanny Abraham


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah