Bisa Jadi, Malam Tahun Baru Jadi Akses Terakhir HP Anda ke WhatsApp. Setelah Itu, Lakukan Ini

- 30 Desember 2020, 08:21 WIB
Ilustrasi
Ilustrasi /whatsapp.com/

Namun ditengah batasan yang akan terjadi pada waktu tepat hari pertama tahun 2021 itu, WhatsApp mulai menguji coba fitur panggilan suara dan video di web WhatsApp dan aplikasi beta desktop.

Baca Juga: Waspada, Masuk Kota Bandung akan Dipersulit. Cek Poin Diaktifkan Lagi

Dikutip dari Antara, aplikasi seluler WhatsApp di Android dan iOS telah memiliki fitur panggilan suara dan video masing-masing sejak 2015 dan 2016.

Sejak saat itu popularitasnya meningkat, dan pada awal tahun ini Whatsapp mencapai angka 2 miliar pengguna. WhatsApp menjadi pemimpin dalam aplikasi perpesanan instan dengan pangsa pasar 44 persen, dan di tempat kedua Facebook Messenger dengan 35 persen.

Soal fitur baru panggilan suara dan video, WABetaInfo, yang pertama kali melaporkan soal fitur ini, menyebutkan, diperlukan untuk menghubungkan ponsel pintar ke WhatsApp web atau aplikasi desktop, yang berarti bahwa fitur tersebut bukan berada pada aplikasi yang berdiri sendiri.

Baca Juga: Manchester United vs Wolverhampton, Amankan Tiga Poin, MU Dekati Liverpool di Puncak Klasemen

Untuk melakukan panggilan suara atau video dari web Whatsapp atau aplikasi desktop Whatsapp, terlebih dahulu harus membuka nama kontak yang ingin dihubungi.

Kemudian, akan terdapat ikon video dan suara ditempatkan di sudut kanan atas di sebelah ikon pencarian.

Untuk melakukan panggilan, klik ikon panggilan video atau ikon panggilan suara.

Baca Juga: Barca Kewalahan Melawan Eibar, Ternyata Ini Penyebabnya

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x