Wisatawan Manfaatkan Berfoto di Depan Trem Berlatar Belakang Gedung Bekas Syuting Film di Studio Alam Gamplong

- 27 Juni 2023, 16:07 WIB
Pengunjung  Studio Alam Gamplong memanfaatkan replika trem sebagai spot foto yang menarik, Minggu 25 Juni 2023.
Pengunjung Studio Alam Gamplong memanfaatkan replika trem sebagai spot foto yang menarik, Minggu 25 Juni 2023. /DeskJabar.com/Dicky Harisman/

DESKJABAR – Kehadiran Studio Alam Gamplong di Kabupaten Sleman Yogyakarta kian menambah kental predikat Yogyakarta sebagai kota wisata yang ada di Pulau Jawa.

Studio Alam Gamplong yang sangat Instagramable ini menjadi sangat penting terutama bagi mereka para penghobi fotografi.

Bangunan dengan setting kerajaan, pecinan, rumah heritage hingga bangunan jaman kolonial Belanda semuanya ada di sini.

Baca Juga: Satu Pekan Jelang Kick Off BRI Liga 1 2023/2024, Luis Milla Nyatakan Persib Bandung Siap Hadapi Kompetisi

Karena Studio Alam Gamplong dulunya memang bekas tempat syuting film 'Sultan Agung", "Bumi Manusia" dan film "Ainun Habibie".

Adalah Mooryati Soedibyo, Founder dari brand kosmetik kenamaan “Mustika Ratu” yang ingn berkontribusi kepada dunia per film an tanah air dengan membangun studio alam bersama sutradara kenamaan Hanung Bramantyo di areal ini.

Studio alam yang berada di Desa Gamplong kecamatan Moyudan Sleman ini selanjutnya dihibahkan kepada pemerintah setempat untuk mengelola sebagai tempat wisata baru di Yogyakarta, dan berhasil menjadi destinasi wisata baru.

Hollywood mini Indonesia ini terus didatangi wisatawan yang penasaran melihatnya dari dekat.

Di tanah seluas 2,5 hektare ini wisatawan bisa mengeksplor seluruh bangunan yang sudah dipergunakan keperluan syuting seperti keberadaan Rumah tinggal Ainun Habibie dalam film “Habibie dan Ainun” yang diproduksi pada tahun 2019 lalu.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x