Rekomendasi 5 Wisata Bandung Hits dan Viral di Media Sosial, Suasananya Adem dan Bikin Betah

- 20 Oktober 2022, 21:45 WIB
Rekomendasi 5 tempat wisata Bandung hits dan viral di media sosial, suasananya adem dan bikin betah.
Rekomendasi 5 tempat wisata Bandung hits dan viral di media sosial, suasananya adem dan bikin betah. /Instagram @kalacemara/

DESKJABAR - Rekomendasi 5 tempat wisata Bandung hits dan viral di media sosial, suasananya adem dan bikin betah.

Bandung memiliki udara yang sejuk membuat suasana terasa adem dan wisatawan betah berlama-lama di sini.

Banyak tempat wisata baru bermunculan dan langsung menjadi hits dan viral di media sosial.

Berikut jajaran 5 tempat wisata yang bisa bikin betah karena suasananya adem :

Baca Juga: KASUS GAGAL GINJAL AKUT ANAK: Ini Penjelasan BPOM Terkait Obat Sirup yang Menjadi Penyebab

1. Mendulang Lembang Resort and Resto

Di sini menawarkan akomodasi yang nyaman dan bikin betah.

Dilengkapi dengan serangkaian fasilitas modern dengan harga yang terjangkau akomodasi ini cocok bagi sobat yang mencari liburan di tempat yang adem.

Di sini kita bisa berendam sambil menikmati alam terbuka, keunikannya membuat tempat ini menjadi hits.

Berlokasi di Jalan Pagerwangi, Lembang, Bandung.

2. Kala Cemara

Kala Cemara merupakan objek wisata kuliner di Bandung yang baru hits dan viral di berbagai media sosial.

Tempat nongkrong hits di Bandung ini memang terbilang masih sangat baru namun selalu ramai dikunjungi para wisatawan.

Kala Cemara hadir menawarkan sebuah cafe kekinian yang mengusung konsep menarik dan tentunya instagramable.

Lokasinya di kawasan Horison Green Forest Bandung Jalan Sersan Bajuri 102 Cihideung, Parongpong, Bandung.

Buka setiap hari, mulai pukul 15.00-22.00 WIB.

Harga tiket masuk Rp20.000 yang bisa ditukerkan dengab minuman.

Baca Juga: Kapan Tanggal Tayang Film Black Panther Wakanda Forever 2022 di Indonesia? Berikut Sinopsis Lengkapnya

3. Warung Kopi Gunung

Berada di kawasan hutan pinus mengusung konsep ngopi di gunung sangat disayangkan kalau sampai dilewatkan.

Selain menawarkan berbagai jenis minuman dan makanan, Cafe hits ini juga menawarkan suasana adem dengan udaranya yang segar dan bikin betah.

Berlokasi di Jalan Raya Tangkuban Perahu RT 05 RW 07, Cikole, Lembang, Bandung.

4. Grafika Cikole

Grafika Cikole menjadi destinasi wisata hits yang recommended dengan sajian alam yang mempesona.

Wisata alam seperti Grafika Cikole menjadi primadona bagi wisatawan karena memberikan sensasi liburan yang sangat menenangkan jiwa.

Beralamat di Jalan Tangkuban Perahu KM 8 Cikole, Lembang, Bandung.

Harga tiket Rp20.000 per orang.

Baca Juga: Ternyata 4 Tanaman Rumah Ini Ampuh untuk Menangkal Serangan Jin, Santet atau Sihir

5. Jungle Milk Jayagiri

Tempat wisata hits dan viral ini memiliki area camping ground yang luas.

Kita dapat bercengkrama dengan kuda-kuda yang dibiarkan berkeliaran bebas.

Selain memiliki pemandangan alam yang indah tempat ini juga berudara sejuk, bikin betah wisatawan.

Tempat ini sangat recommended buat mengisi waktu liburan bersama keluarga.

Beralamat di Genteng, Jayagiri, Lembang.

Itulah rekomendasi tempat wisata Bandung yang hits dan viral banyak diburu wisatawan.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: YouTube Bot TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x