Inilah Sejumlah Tuntutan Hukum, Setahun Pasca Kematian Kobe Bryant

- 26 Januari 2021, 22:11 WIB
Kobe Bryant
Kobe Bryant /commons.wikimedia.org/Keith Allison/

Sebulan setelah kecelakaan, istri Kobe Bryant mengajukan tuntutan ganti rugi jutaan dolar kepada perusahaan Island Express Helicopters, Inc, atas kecelakaan itu.

Tuntutan juga ditujukan kepada pilot Ara George Zobayan, yang tewas pada kecelakaan tersebut.

Helikopter Silorsky S-76B , yang membawa delapan penumpang, termasuk putri Kobe Bryant, Gianna yang berusia 13 tahun, ke tempat pertandingan tim bola basket remaja, turun ke lereng bukit setelah terbang dengan kecepatan 180 mil per jam melalui kabut tebal.

 Baca Juga: Pemkot Bandung Membantu Pasarkan Produk UMKM Saat Pandemi Covid-19

Vanessa menuding Zobayan lalai karena tidak mencari data cuaca yang memadai dan tidak membatalkan penerbangan saat mengetahui kondisinya.

Tiga keluarga korban lainnya bergabung dengan Vanessa dalam mengajukan tuntutan bulan April terhadap Island Express.

Pengawas lalu lintas udara

Pada bulan Agustus 2020, Island Express mengajukan tuntutan terhadap dua pengawas lalu lintas udara yang mengklaim bahwa mereka melakukan serangkaian kesalahan yang menyebabkan Zobayan jatuh.

Administrasi Penerbangan Federal pada saat itu menolak berkomentar tentang proses pengadilan yang tertunda.

Baca Juga: BWF World Tour Final 2020, Praveen Jordan-Melati Daeva Oktavianti Diharapkan Bisa Lewati Penyisihan Grup

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: New York Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x