BEREDAR Bocoran, Suzuki Jimny akan Hadir dalam Versi Hybrid pada Tahun 2024

- 30 Januari 2023, 18:52 WIB
Pabrikan Suzuki bocorkan rencana Jimny versi hybrid yang akan diperkenalkan pada tahun 2024
Pabrikan Suzuki bocorkan rencana Jimny versi hybrid yang akan diperkenalkan pada tahun 2024 /autoexpress.co.uk/

DESKJABAR – Sejalan dengan tren penjualan mobil hybrid yang terus meningkat, tak ketinggalan pabrikan Suzuki berencana akan ikut bermain di dalamnya melalui mini off-roader andalan mereka yakni Suzuki Jimny.

Di Indonesia, Suzuki Jimny sudah dikenal luas sejak tahun 1980-an dan menjadi mobil yang memiliki desain untuk off-road yang menjadi salah satu pilihan anak muda di zamannya untuk membangkitkan hasrat berpetualangnya.

Guna mempertahankan hasrat petulangannya, Suzuki kemudian menerbitkan Jimny versi baru pada 2019 yang masih mempertahankan desain kotak sebagai ciri khas mobil ini.

Baca Juga: INILAH 3 Exit Tol Getaci yang Diinginkan Bupati Tasikmalaya, Salah Satunya Akses ke Bendungan Leuwikeris

Kali ini, hasrat petualangan itu akan terus dipertahankan dalam era mobil ramah lingkungan yakni dalam versi hybrid, yang akan diperkenalkan pada tahun 2024.

Animo Pasar Jimny di Indonesia

Animo pasar untuk Suzuki Jimny terbaru memang terbilang cukup besar, sejak dirilis pada tahun 2019.

Akibat terbatasnya pengiriman dari pabriknya di Jepang, membuat konsumen harus menunggu antrean atau inden cukup lama untuk mendapatkan Sport Utility Vehicle legendaris tersebut.

Data yang dikeluarkan Gaikindo atau gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia, penjualan wholesale SUV besutan Suzuki ini mencapai 602 unit sepanjang semester I 2022. Jumlah ini melonjak hingga 10 kali lipat dari semester I tahun sebelumnya.

Sejak dirilis pada pertengahan 2019 sampai Juni 2022 hingga Semester I tahun 2022, Suzuki Jimny telah terjual 2.920 unit di Indonesia.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: autoexpress


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x