2 Jenis Rempah Plus Habbatussauda, Resep Ampuh Batuk Pilek Bayi, dr Zaidul Akbar Terangkan Cara Membuatnya

- 28 Januari 2023, 06:35 WIB
 Zaidul Akbar menyarankan untuk memberikan resepini kepada anak bayi yang sedang mengalami batuk pilek
Zaidul Akbar menyarankan untuk memberikan resepini kepada anak bayi yang sedang mengalami batuk pilek / Instagram @zaidulakbar/

Selain digunakan sebagai bumbu masakan pedas di negara-negara Eropa, cengkeh juga menjadi bahan herbal untuk makanan, obat-obatan.

Serai

Serai yang memiliki nama latin Cymbopogon citratus adalah tanaman yang sangat unik, ia termasuk dalam suku rumput-rumputan dan merupakan jenis tanaman perdu tinggi yang mengagumkan.

Serai diketahui memiliki sifat antiseptik yang kuat yang mampu membunuh berbagai jenis jamur dan bakteri. Hal ini menjadikan serai sebagai bahan alami yang efektif dalam menjaga kesehatan.

Habbatussauda

Habbatussauda yang dikenal sebagai "penyembuh alami" telah tumbuh subur di wilayah subtropis Asia Barat dan Asia Selatan. Tanaman ini kaya akan kandungan yang dapat memberikan manfaat kesehatan yang luar biasa bagi tubuh.

Tahukah kamu bahwa cengkeh, serai, dan habbatussauda adalah bahan alami yang ampuh untuk mengatasi batuk pada bayi?

Dikutip DeskJabar.com dari buku 'Jurus Sehat Rasulullah' hlm. 11,

Berikut ini adalah cara membuat obat batuk bayi dari ketiga bahan tersebut yang pastinya aman dan mudah dibuat.

Bahan-bahan:

Air kurang lebih 1 liter
3 batang serai
10 buah cengkeh
1 sdm minyak habbatussauda
Cara membuat:

Rebus semua bahan, ketika sudah beruap, uapnya diarahkan ke bayi, atau
Minyak habbatussauda bisa dibalurkan ke dada dan punggung bayi, tambahkan sedikit vco.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x