Contoh Soal PAS, SKI Kelas 8 Semester Ganjil, Pilihan Ganda Beserta Kunci Jawaban, Soal Nomor 1 Sampai 10

- 9 Desember 2022, 06:12 WIB
Contoh soal PAS SKI kelas 8 semester satu dalam artikel ini terdiri dari 10 soal pilihan ganda, yaitu  dari nomor 1 sampai 10
Contoh soal PAS SKI kelas 8 semester satu dalam artikel ini terdiri dari 10 soal pilihan ganda, yaitu dari nomor 1 sampai 10 / /Unsplash /Jessica Lewis//

 

 

DESKJABAR - Berikut ini adalah contoh soal PAS untuk mata pelajaran SKI kelas delapan semester ganjil beserta kunci jawabannya.

Contoh soal PAS pelajaran SKI pada artikel ini terdiri atas 10 soal pilihan ganda dari nomor satu sampai 10.

Soal SKI beserta kunci jawabannya ini hanya sebagai pedoman orang tua wali dalam mengarahkan anaknya ketika belajar di rumah.

Baca Juga: Jomblo Minggir, Pria Terjelek di Dunia Ini Telah Menikah 3 Kali dengan Istri Cantik

Semoga dengan adanya contoh soal ini anak bisa lebih mengerti saat mengerjakan mata pelajaran SKI.

DeskJabar.com tidak bertanggung jawab atas terjadinya kesalahan jawaban dalam contoh soal PAS SKI kelas delapan ini.

Dikutip DeskJabar.com dalam Buku Mata Pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam Jenjang Madrasah Tsanawiyah Kelas delapan, oleh Tim Kementerian Agama Tahun 2020, simak contoh soalnya berikut ini.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Spesial Rasanya Enak, Nikmat, Cocok Disajikan Kapan Saja atau untuk Bekal Anak Sekolah!

Lembar Soal Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil Tahun Pelajaran 2022-2023.

Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar dengan memberi tanda silang (x) pada salah satu huruf a, b, c atau d pada lembar jawab yang tersedia!

1. Beberapa faktor runtuhnya dinasti Umayyah dikarenakan, kecuali…

a. Munculnya gerakan perlawanan terhadap pemerintah Daulah Umayyah

b. Perpecahan internal keluarga Daulah /umayyah dan kekisruhan politik dalam negeri

c. Wafatnya khalifah Al-Walid bin Abdul Malik

d. Perpecahan kelompok suku Arab utara dan Arab Selatan

Jawab:d

2. Runtuhnya Daulah Umayyah bersamaan dengan wafatnya khalifah terakhir yang bernama …

a. Khalifah Hisyam Bin Abdul Malik

b. Khalifah Al-Walid Bin Abdul Malik

c. Khalifah Marwan Bin Muhammad

d. Khalifah Ali Bin Abi Thalib

Jawab:c

3. Berdirinya Daulah Abbasiyah tidak terlepas dari keluarga …

a. Abbas Bin Abdul Muthalib

b. Marwan Bin Muhammad

c. Ali Bin Abi Thalib

d. Hasyim Bin Abdul Malik

Jawab:a

4. Berdirinya Daulah Abbasiyah tidak terlepas dari tokoh penting yang membantu awal berdirinya yaitu …

a. Abu Muslim Al-Khurasani

b. Abu Abbas As-Saffah

c. Abu Jafar Al-Mansur

d. Semua benar

Jawab:b

5. Untuk melakukan propaganda anti daulah umayah ia mencoba meraih simpati masyarakat luas dengan mengatasnamakan keluarga Bani Hasyim ia adalah …

a. Ali Bin Abdullah

b. Muhammad Bin Ali

c. Abu Muslim Al-Khurasani

d. Ibrahim Bin Muhammad

Jawab:d

6. Khalifah Marwan Bin Muhammad merupakan Khalifah terakhir dari Daulah Umayyah yang meninggal setelah pertempuran di …

a. Sungai Zab Irak Tahun 132 H / 750 M

b. Damaskus Tahun 132 H / 750 M

c. Sungai Nil Mesir Tahun 132 H / 750 M

d. Libanon Tahun 132 H / 750 M

Jawab:c

7. Marwan bin Muhammad merupakan Khalifah terakhir dinasti Umayyah yang berhasil dikalahkan oleh pasukan Abbas bin Muthalib pada pertempuran…..

a. Zab Hulu

b. Haittin

c. Badar

d. Khandak

Jawab:a

8. Khalifah pertama sekaligus pendiri Dinasti Abbasiyah adalah Abdullah As Saffah bin Muhammad, beliau merupakan salah satu keturunan dari…

a. Paman Nabi Abu Thalib

b. Paman Nabi Abbas bin Abdul Muthalib

c. Paman Nabi Abu Jahal

d. Paman Nabi dari suku Quraisy

Jawab:b

9. As Saffah adalah gelar yang diberikan kepada Khalifah pertama dinasti Abbasiyah,yakni Abu Abbas as Saffah. Gelar ini disematkan kepada Abu Abbas As Saffah karena sikapnya yang tegas kepada para pembangkang pemerintah. Kata As Saffah mengandung arti…..

a. Sang pengalir darah

b. Pemimpin yang bijaksana

c. Pemberani yang handal

d. Pemburu yang hebat

Jawab:a

10. Pada mulanya pusat pemerintahan Dinasti Abbasiyah berada di Hasyimiyah dekat Kufah, dalam rangka menjaga stabilitas negara Abu Ja"far Al Mansur memindahkan ibu kota negara ke wilayah…..

a. Baghdad

b. Irak

c. Mesir

d. Damaskus

Jawab:b

Demikian contoh soal PAS, SKI kelas delapan semester ganjil, pilihan ganda beserta kunci jawabannya dari nomor 1 sampai 10.

Semoga dilancarkan belajarnya.***

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x