Pekan Paralimpik Daerah (Peparda) VI Jawa Barat Tahun 2022, Berlangsung di Kabupaten Bekasi

- 15 November 2022, 09:05 WIB
Bang Ju dan Mpok Ara, merupakan Maskot Pekan Paralimpik Daerah (Peparda) VI Jawa Barat 2022
Bang Ju dan Mpok Ara, merupakan Maskot Pekan Paralimpik Daerah (Peparda) VI Jawa Barat 2022 /Instagram@peparda6jabar/

 

DESKJABAR – Pekan Paralimpik Daerah (Peparda) VI Jawa Barat 2022, akan berlangsung di Kabupaten Bekasi sebagai tuan rumah, Peserta Paralimpik diikuti oleh 27 kabupaten/kota di Jawa Barat, termasuk Kabupaten Bogor.

Pembukaan pekan paralimpik daerah (Peparda) VI Jawa Barat 2022, dijadwalkan akan dibuka secara resmi pada 22 November 2022, dipusatkan di Hotel Nuansa Kabupaten Bekasi.

Kontingen dari 27 kabupaten/kota sebagai peserta Peparda Jabar 2022, tengah melakukan persiapan untuk mengikuti turnamen yang akan segera digelar pada 23-30 November 2022.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, direncanakan akan melepas kontingan Peparda pada 17 November 2022 yang akan datang, di Gedung Tegar Beriman Cibinong Kabupaten Bogor.

Baca Juga: Coba Resep Donat Bomboloni ala Chef Devina Hermawan, Empuk dengan Coklat Meleleh yang Lumer di Mulut

Dijadwalkan pelepasan kontingen Peparda Kabupaten Bogor, akan dilakukan langsung Plt Bupati Bogor, Iwan Setiawan dari Pendopo, Gedung Tegar Beriman, Cibinong Kabupaten Bogor.

Kurang lebih sekitar 180 orang, atlet dari Kabupaten Bogor yang akan ikut serta berlaga diajang Peparda VI Jabar 2022 yang berlangsung di Kabupaten Bekasi.

Diketahui kontingen Peparda Kabupaten Bogor, akan mengikuti beberapa cabang olahraga, di antaranya, Atletik, Angkat Berat, Badminton, Goal Ball, Panahan, Tenis Meja, Tenis Kursi Roda, Menembak, Renang, Voli Duduk, Catur dan Judo.

Baca Juga: Chef Devina Hermawan Temukan Resep Donat Kentang Empuk dan Lembut, Anti Kempes, Jadi Ide Bisnis Rumahan

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: [email protected] Instagram @peparda6jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x