Dosa Maksiat Lebih Besar dari Zina Tanpa Disadari, Pelaku Hampir Ada di Setiap Rumah, Habib Novel Alaydrus

- 8 Juni 2022, 12:12 WIB
 Habib Novel Alaydrus/Tangkapan layar YouTube Habib Novel Alaydrus
Habib Novel Alaydrus/Tangkapan layar YouTube Habib Novel Alaydrus /

DESKJABAR - Habib Novel Alaydrus dalam suatu tausiyahnya mengatakan, ada dosa maksiat yang lebih besar daripada zina tanpa disadari dan pelakunya hampir ada di setiap rumah.

Dosa merupakan suatu perbuatan yang dibenci oleh Allah Subhanahu wa ta'ala, apalagi dosa besar, seperti dosa zina.

Azab dari Allah SWT pun tidak main-main,
terhadap dosa termasuk dosa besar atau zina bisa saja dibalas langsung di dunia tanpa harus menunggu akhirat.

Baca Juga: Wisata Desa Maju Pesat Berkat Ketertarikan Konsep Sustainable

Akan tetapi Allah Maha Pengampun. Seberat apapun dosa hamba-Nya jika bertobat, maka akan diampuni dan dihapuskan segala kesalahan yang telah diperbuat.

Bagi seorang muslim harus mengetahui perbuatan-perbuatan yang termasuk dosa maksiat yang lebih besar daripada zina apalagi dilakukan tanpa disadari.

Ternyata ada dosa maksiat yang lebih besar daripada zina, mabuk, serta judi kadang dilakukan dengan tanpa disadari.

Baca Juga: 4 DESTINASI WISATA GARUT TERPOPULER, Nomor 4 Fasilitas Memuaskan, TIKET MASUK CUMA 30 RIBU, Bisa Menginap Juga

Oleh karena itu ada baiknya mengetahui perbuatan buruk yang dimaksud tersebut agar terhindar dari dosa yang lebih besar daripada zina ini.

Terlebih, dosa maksiat lebih besar daripada dosa zina atau perbuatan buruk ini ada hampir di setiap rumah dan dilakukan dengan tanpa disadari oleh banyak orang.

Habib Novel Alaydrus pernah mengatakan satu dosa maksiat yang melebihi zina, seperti dilansir dari Kanal YouTube YT PECINTA WALI yang diunggah pada 9 September 2020.

Baca Juga: Gubernur Jabar Ridwan Kamil : PPDB 2022 di Jawa Barat Berlangsung Adil dan Transparan

"Sesungguhnya ada satu maksiat yang dosanya lebih besar dari zina, lebih besar dari pada mabuk, lebih besar dari pada judi," kata Habib Novel Alaydrus.

Habib Novel Alaydrus mengatakan juga bahwa maksiat yang dosanya lebih besar dari zina, mabuk dan judi ini ada hampir di setiap rumah.

Pelakunya ada hampir di setiap rumah cuma orang tidak menyadarinya.

Baca Juga: Doa Masuk WC Lengkap Arab dan Artinya, Berlindung dari Setan Laki-laki dan Perempuan

Apakah kemaksiatan atau maksiat itu?

"Anak yang durhaka kepada orang tua," ungkap Habib Novel Alaydrus

Habib Novel Alaydrus, mencontohkan beberapa durhaka anak kepada orang tua di zaman sekarang ini.

"Durhaka zaman now, diajak bicara sama ibunya, sibuk main HP. Dipanggil pura-pura tidak dengar. Disuruh bilang nanti-nanti. Hampir di setiap rumah ada", tegas Habib Novel Alaydrus.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Youtube YT Pecinta Wali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah