HINDARI 2 Dosa JARIYAH Mengalir Sampai ke Kubur Karena Klik Tombol Ini di HP, Syekh Ali Jaber Menjelaskan

- 27 Maret 2022, 18:10 WIB
Syekh Ali Jaber menjelaskan tentang 2 dosa jariyah karena klik tombol di HP.
Syekh Ali Jaber menjelaskan tentang 2 dosa jariyah karena klik tombol di HP. /YouTube Syekh Ali Jaber/

DESKJABAR - Majunya teknologi dengan ditandai adanya HP menjadi peluang besar terjadinya dosa jariyah.

Kita perlu berhati-hati terhadap perbuatan yang bisa menimbulkan dosa jariyah.

Misalnya kata Syekh Ali Jaber, hanya dengan klik sebuah tombol di HP, bisa membuat kita punya dosa jariyah yang mengalir sampai ke kubur.

Baca Juga: RAMADHAN 2022 Sebentar Lagi, Inilah Doa Pendek Syekh Ali Jaber Sambut Bulan Suci

Dosa jariyah adalah dosa yang terus mengalir bahkan ketika orang yang memiliki dosa jariyah itu sudah di alam kubur.

Dengan adanya HP dan segala kemajuan teknologi, tak dipungkiri dosa jariyah bisa saja kita lakukan.

HP adalah sebuah perangkat yang memudahkan kita untuk berkomunikasi, bahkan bisa berfoto, membagikan video serta tulisan.

Mengutip dari sebuah video di kanal YouTube Ustadz Menjawab pada 22 Januari 2021, berjudul 'Hati-hati Terhadap Dosa Jariyah', Inilah dua dosa jariyah yang diungkapkan Syekh Ali Jaber perlu kita hindari :

1. Mempelopori Perbuatan Maksiat (zina, membuka aurat, kekerasan, berita hoax dll)

Dosa jariyah yang pertama adalah mempelopori perbuatan maksiat.

Yang dimaksud disini adalah seseorang yang melakukan maksiat didepan banyak orang, sehingga banyak yang mengikuti perbuatan maksiat itu, walaupun orang tersebut tidak mengajak orang lain untuk mengikutinya.

Baca Juga: Segera Tobat Jika Muncul Tanda Seperti Ini Pada Istri, Kiamat Makin Dekat Kata Syekh Ali Jaber, Tak Terduga

Dari Jabir Bin Abdillah Rasullullah SAW bersabda:

Barang siapa yang mempelopori suatu kebiasaan yang buruk dalam Islam, maka dia mendapatkan dosa keburukan itu, dan dosa setiap orang yang melakukan keburukan itu karena ulahnya tanpa dikurangi sedikit pun dosa mereka," (HR. muslim).

2. Melihat maksiat, lalu klik tombol 'Share' pada HP

Dosa jariyah selanjutnya ada pada HP kita. Yaitu ketika seorang Muslim menyaksikan kemaksiatan di dalam HP miliknya, maka dia berdosa.

Namun, akibat dia klik tombol share dan membagikannya lewat HP ke berbagai platform maka itu akan menjadi dosa jariyah baginya.

Yang perlu diwaspadai dari dosa jariyah ini yautu ketika seseorang tidak lagi melakukannya, namun ada orang lain yang mengikuti dan menyebarkannya, maka dosanya bertambah.

"Kita share (bagikan) ke orang lain, atau ke grup sebelah. Isinya berita hoax, belum tabayyun, isinya fitnah, isinya adu domba," ujar Syekh Ali Jaber.

Lalu Syekh Ali Jaber pun melanjutkan, "Isinya kekerasan atau film-film yang tidak baik isinya, atau merusak akhlak, itu semua ketika kita sebarkan, akan terbawa dosanya sampai hari kiamat," tuturnya.

Baca Juga: Doa Sederhana dan 3 Amalan Utama di Bulan Puasa, Ustadz Adi Hidayat: Jadi Kurikulum Ramadhan Nabi Muhammad SAW

Selebihnya, Syekh Ali Jaber menyebutkan bahwa, dosa jariyah bisa bersumber dari hal-hal buruk yang disebarkan melalui media sosial yang diakses melalui HP.

"Apapun yang Anda lihat, kalau sudah merasa itu tidak baik, tidak bagus, apakah apa lagi dosa," kata Syekh Ali Jaber.

Syekh Ali Jaber pun mengingatkan, "Sudah terlanjur kita lakukan, istighfar, tapi jangan coba-coba dishare ke orang lain," tegasnya.

Dari penjelasan Syekh Ali Jaber tersebut, dapat dikatakan bahwa yang termasuk dosa jariyah tidak hanya menyebarkan foto atau video maksiat lewat HP.

Tetapi misalnya menyebarkan ujaran kebencian, berita bohong yang bisa menjadi fitnah, dan lain sebagainya yang masuk dalam kategori postingan-postingan negatif lewat HP.

"Kita wafat, meninggal dunia tapi disalurkan dosanya sampai hari kiamat, naudzubillahi mindzalik," ucap Syekh Ali Jaber.***
Attachments area

Editor: Samuel Lantu

Sumber: YouTube Ustadz Menjawab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah