KABAR BAIK! Malam Nisfu Syaban 2022: INI Spesialnya Bulan Syaban Kata Ustadz Adi Hidayat

- 18 Maret 2022, 20:58 WIB
Kabar baik! Malam Nisfu Syaban 2022, ini spesialnya bulan Syaban kata Ustadz Adi Hidayat (UAH)
Kabar baik! Malam Nisfu Syaban 2022, ini spesialnya bulan Syaban kata Ustadz Adi Hidayat (UAH) /YouTube Adi Hidayat Official

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan kala itu Usama bin Zaid bertanya kepada Nabi Muhammad SAW mengapa dia banyak puasa pada bulan Syaban.

Baca Juga: VIRAL, Raffi Ahmad Dilarikan ke Rumah Sakit Akibat Saraf Kejepit, Ini Penyebab dan Cara Mencegah Saraf Kejepit

Nabi Muhammad menjawab, karena di bulan Syaban itu banyak orang yang lalai untuk mengerjakan amal saleh.

Ustadz Adi Hidayat lantas kembali melanjutkan uraiannya, bahwa Nabi saat itu mengatakan bahwa bulan Syaban setiap amalan tersebut akan diangkat dan diperlihatan langsung kepada Allah SWT.

“Kabar baik bahwa amalan di bulan syaban tidak sekedar dicatat tapi langsung dibawa kepada Allah,” kata Ustadz Adi Hidayat dilansir DeskJabar.com dari kanal YouTube Ceramah Pendek dengan judul “Apa Spesialnya Bulan Syaban? Ini Kata Rasulullah II Ustadz Adi Hidayat Lc MA,” yang diunggah pada 29 Maret 2020.

Baca Juga: Lima Tips TikTok, Jam FYP yang Tepat Untuk Hari Ini, Naikan Followers TikTok Anda

“Allah sudah tahu apa hal baik yang kita kerjakan dan apa akan dikerjakan tidak ada yang luput dari pengawasan Allah,” kata Ustadz Adi Hidayat.

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan keistimewaan bulan ini, seperti kala seseorang baca Al Quran di bulan biasa maka dia akan dicatat dan diperlihatkan nanti di akhirat.

Sementara apabila dia membaca Al Quran di bulan Syaban, maka malaikat akan langsung menyampaikannya kepada Allah.

Baca Juga: MOTOGP Mandalika 2022, Ada Apa di Tikungan 2 Sirkuit Mandalika, Ini Respon Marc Marquez Setelah Jatuh

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Youtube Ceramah Pendek


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah