BACA Istigfar Sederhana Ini di NISFU SYA'BAN, Dosa Sebesar Apapun Terampuni kata Buya Yahya

- 18 Maret 2022, 13:26 WIB
Buya Yahya dalam ceramahnya menerangkan keutamaan istigfar ini akan mengampuni segala dosa di Nisfu Syaban
Buya Yahya dalam ceramahnya menerangkan keutamaan istigfar ini akan mengampuni segala dosa di Nisfu Syaban /Youtube Al Bahjah TV/


DESKJABAR - Ada dua dosa yang tidak akan diampuni di malam Nisfu Syaban. Dosa orang yang syirik dan dosa orang yang belum berdamai atau masih memiliki amarah baik pada keluarga, kerabat dan ke sesama manusia lainnya.

Dikutip Desk Jabar dari YouTube Al Bahjah TV pada 9 April 2019 dengan judul "Keutamaan Malam Nisfu Sya'ban", di Nisdu Syaban kita dianjurkan untuk perbanyak membanca Istigfar.

Buya Yahya menyebutkan, istigfar yang memohonkan ampun dan rasa ingin berdamai dengan Allah dan makhluk-Nya.

"Seorang yang beriman, yang punya dendam dan kebencian dengan saudara. Maka mari di malam Nisfu Syaban nanti kita meningkatkan istigfar kita," kata Buya Yahya.

Istighfar atau Astaghfirullah al-'Adzim merupakan salah satu kalimat istimewa dalam Islam.

Kalimat istighfar berdasarkan Hadist Riwayat Muslim Nomor 591 adalah "Astagfirullah... Astagfirullah" yang artinya "Aku memohon ampun kepada Allah. Aku memohon ampun kepada Allah."

Baca Juga: BACA Istigfar Sederhana Ini di NISFU SYA'BAN, Dosa Sebesar Apapun Terampuni kata Buya Yahya

Keutamaan membaca istigfar dapat mengampuni segala dosa dan membuka pintu rezeki bagi siapa saja yang mengamalkannya.

"Berdamai dengan Allah SWT, kemudian berdamai dengan saudara, sanak dan kerabat. Persiapkan mulai hari ini hadiah dan segala macam. Sorenya boleh makan bersama, atau malamnya makan bersama," anjuran Buya Yahya.

Buya Yahya juga menganjurkan kepada jemaah, untuk tidak lagi punya dendam kepada siapapun.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: YouTube Al Bahjah TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x