CERAMAH USTADZ KHALID BASALAMAH: Keajaiban Datang Umatnya Sabar, Simak Disini

- 10 Januari 2022, 08:56 WIB
Ustadz Khalid Basalamah mengingatkan umat untuk bersabar
Ustadz Khalid Basalamah mengingatkan umat untuk bersabar /Tangkap layar YouTube Lentera Islam/

DESKJABAR  - Ustadz Khalid Basalamah dalam memaparkan materi ceramahnya menggunakan perumpamaan serta cerita terkait kehidupan, terutama lingkungan keluarga.

Keluarga merupakan sebuah lingkungan yang dibangun dengan kasih sayang di mulai dari suami, istri hingga keturunan atau putra-putri.

Dari keluarga pulalah pola hidup dibangun dengan dasar keimanan, kesabaran dan ketakwaan.

Baca Juga: Link Download Video Tiktok Tanpa Watermark, Tanpa Aplikasi Terbaru 2022

Sebuah kisah kehidupan yang dijadikan contoh bagi keluarga disaat bisa berbagi dan bersabar menghadapi situasi sulit.

Ustadz Khalid Basalamah  mencontohkan, saat menjelang larut malam datang seseorang  yang mengetuk-ketuk pintu ke rumah. Lalu sang suami  menyuruh istrinya untuk membukakan pintu. Ketika pintu dibuka didapatinya orang miskin meminta makanan.

Setelah itu sang suami memerintahkan kembali istrinya, untuk segera memberikan semua makanan yang dimiliki kepada orang miskin tadi.

Tidak lama setelah itu saat tengah malam, anak-anak mereka berkata bahwa perutnya merasakan lapar, dan keluarga itupun kelaparan karena tidak ada makanan.

Baca Juga: Situs MP3 Juice Download Music Gratis, Fix Tanpa Aplikasi Download MP3 YouTube Terbaru Hari ini

Maka sang istri berkata, bagaimana ini semua makan sudah habis, anak-anak kelaparan. Selanjutnya suaminya berkata, tenang kita akan minta kepada Allah.

Dikutip dari kanal YuoTube milik HidayahIndonesia, dengan judul KISAH NYATA 3 KISAH KESABARAN BERBUAH MANIS/Ceramah Ustadz Khalid Basalamah Te... dipublish tahun 2021.

Kisah ceritra itu digambarkan oleh Ustadz Khalid Basalamah di kanal YuoTube itu. Ceritra tersebut mengisahkan keluarga yang bersabar menghadapi masalah di keluarga.

Sang istri yang taat kepada suami, menuruti perintah yang diberikan sang suami. Begitupun saat kondisi keluarganya sedang kelaparan.

Sang suami mewanti-wanti harus bersabar dan memintanya kepad Allah. Sementara si suami melakukan shalat tahajud di masjid.

Baca Juga: MP3 Skull Download Music Gratis, Cara Mudah dan Cepat Download MP3 YouTube Tanpa Aplikasi Terbaru Hari Ini

"Inilah gambaran orang soleh dan beriman," tutur Ustadz Khalid.

Disebutkan, apa yang terjadi setelah itu. Sungguh Allah menyayangi umatNYA yang bersabar dan beriman.

Saat tengah berdoa kepada Allah meminta pertolongan terhadap keluh kesah yang dialami, tanpa disangka dan diduga datang seorang raja dengan membawa sekarung keping emas dan sekarung makanan.

"Aku adalah seorang raja. Dan saat berada di luar aku mendengar doa mu kepada Allah meminta makanan," kata Ustadz Khalid mengisahkan ceritra yang dimaksud.

Baca Juga: 3 Situs Terbaik Untuk Download Video Dari Tiktok Tanpa Watermark, Tanpa Aplikasi Terkini 2022

Dikatakan, dari kisah itu bisa diambil hikmah yang terkandung didalamnya. Bahwa seorang hamba Allah yang beriman saat berada, baik kesenangan ataupun susah, perbanyaklah doa dan mintalah kepada Allah.

"Manja kepada Allah itu adalah hal yang baik, bahkan Allah suka terhadap hambaNYA yang tama," tutur Ustadz Khalid.

Dikatakan, inilah bukti kekuasaan Allah kepada hambaNYA yang bersabar, soleh dan beristiqomah.***

Editor: Sanny Abraham

Sumber: YouTube Hidayah Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x