Ridwan Kamil dan Atalia Sudah Ikhlas, Eril Dinyatakan Meninggal Dunia, Sungai Aare Jadi Saksi

3 Juni 2022, 13:00 WIB
Keluarga Ridwan Kamil dan Atalia ikhlas dengan kepergian Eril yang hanyut di sungai Aare, Swiss /tangkapan layar Instagram @ataliapr/

DESKJABAR - Majelis Ulama Indonesia atau MUI Jawa Barat menyerukan bagi masyarakat muslim untuk melaksanakan sholat Ghaib bagi Eril yang hilang di sungai Aare.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Atalia sudah ikhlas melepas kepergian Eril untuk selama-lamanya.

Meski begitu, pencarian terhadap Eril masih terus berlanjut di Sungai Aare, Bern, Swiss.

Memasuki hari ke-8 pencarian Eril, tim SAR dan polisi Swiss masih terus mencari keberadaan Eril.

Baca Juga: Beginilah Tata Cara Lengkap Sholat Ghaib yang Diserukan MUI Jabar untuk Putra Sulung Ridwan Kamil

Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat KH Rachmat Syafei memastikan sholat gaib untuk anak sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz (Eril) tidak masalah meski saat ini pencarian jasad Eril tetap berlanjut di Sungai Aare, Bern, Swiss.

"Tidak masalah (disholatkan meski saat ini masih pencarian). Keyakinan tadi, kan berdasarkan logika. Orang terbakar sudah debu, kalau ini hilang (di sungai)," ujarnya pada wartawan Pikiran Rakyat usai menunaikan sholat gaib untuk Eril di kantor MUI Jabar, Kamis, 2 Juni 2022 malam.

Ditegaskan Rachmat, pencarian yang dilakukan saat ini bukan untuk mencari Eril hidup atau tidak, tapi mencari orang hilang itu ada atau tidak.

Pihak otoritas setempat sudah mengubah status pencarian Emmeril. Jika sebelumnya berstatus pencarian orang hilang (missing person), sekarang berubah statusnya menjadi pencarian orang tenggelam (drowned person).

Baca Juga: Tenaga Honorer Resmi Dihapus, KemenPAN-RB akan Memberikan Sanksi bagi Instansi yang Melanggar

Hal itu mengisyaratkan bahwa orang yang dicari dimungkinkan sudah wafat.

Di satu sisi, Ridwan Kamil pun menyatakan bahwa mereka sudah ikhlas atas kepergian Eril, seperti terungkap dalam postingan Ibunda Emmeril, Atalia di laman instagram miliknya @ataliapr.

“Mamah titipkan kamu dalam penjagaan dan perlindungan terbaik dari pemilikmu yang sebenarnya, Allah SWT, dimanapun kamu berada,” tulis Atalia pilu.

Seperti yang diberikatan, Eril hilang hanyut di sungati Aare, Bern, Swiss. Saat dirinya dan Atalia sedang mencarikan sekolah S2 untuk Eril.

Baca Juga: MUI Jabar Serukan Warga Shalat Ghaib untuk Eril, Berikut Tata Cara Sholat Gaib

Naas, saat berenang Eril terseret arus kuat. Sementara adik perempuannya selamat setelah ditolong seorang pria paruh baya.

Kemarin, Senin 30 Mei 2022, Ridwan Kamil bertemu dengan Heinrich, sosok yang telah berjasa membantu anak keduanya, Camillia Laetitia Azzahra naik ke daratan dan terhindar dari ganasnya arus Sungai Aare.

Pada kesempatan itu, Heinrich turut menyampaikan simpati yang mendalam kepada Ridwan Kamil, ia pun menerima apresiasi dan rasa terima kasih dari keluarga Gubernur Jawa Barat tersebut.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler