Ternyata, Neraka Juga Ada yang Dingin dan Membekukan, Begini Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

29 Maret 2022, 05:12 WIB
Ustadz Adi Hidayat menjelaskan tentang neraka yang dingin dan membekukan. /YouTube Adi Hidayat Official/

DESKJABAR - Neraka dikenal dengan panas api yang menyala nyala, tetapi ternyata ada juga yang dingin dan membekukan.

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan tentang neraka yang dingin dan membekukan dan tidak hanya panas.

Banyak yang mengenal neraka sebagai tempat yang sangat panas di akhirat nanti. Tapi ternyata neraka juga ada yang dingin dan membekukan.

Seperti apa neraka yang dingin dan membekukan ini dijelaskan oleh Ustadz Adi Hidayat.

Jadi ternyata neraka itu tidak hanya panas, namun neraka juga ada yang dingin dan membekukan.

Baca Juga: Rahasia Angka 7 yang Sering Dipakai Allah, Gus Baha Ingatkan Jangan Dijadikan Angka Keramat!

Dalam YouTube Adi Hidayat Official dengan judul " Ternyata Neraka Ada yang Dingin Membekukan - Ustadz Adi Hidayat yang tayang pada 27 Maret 2022 Ustadz Adi Hidayat menjelaskan hal tersebut.

Kata Ustadz Adi Hidayat neraka tidak semuanya panas, tetapi neraka juga ada yang dingin dan membekukan.

Neraka menjadi tempat untuk orang orang yang ingkar kepada Allah SWT. Dan ternyata neraka itu ada yang dingin dan membekukan.

Kata Ustadz Adi Hidayat, orang orang yang ingkar kepada Allah SWT dan ketika diingatkan sulit dan tetap memilih ingkar.

Maka orang tersebut berpotensi untuk ditarik ubun ubun nya. Kemudian masuk ke dalam neraka.

"Neraka yang sifatnya membakar. Begitu dicelupkan langsung habis semua tapi adzabnya sangat terasa," kata Ustadz Adi Hidayat.

Kata Ustadz Adi Hidayat, neraka itu ada yang sifatnya membakar menghanguskan disebut jahanam.

Dan ternyata ada juga neraka yang sifatnya membekukan atau dingin yang amat beku yang disebut Zamharir.

Karena dinginnya, membuat kulit kulit terkelupas, sampai ke organ dalam beku karena dinginnya neraka.

"Beku di sini level dunia saja ketika dingin sampai ke tulang bisa menyebabkan lumpuh, apalagi level neraka," kata Ustadz Adi Hidayat.

Baca Juga: Ziarah ke Makam Wali Seperti Ini Dilarang Dilakukan, Simak Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

Kata Ustadz Adi Hidayat, jika di dunia saja kamu mencari cara supaya tidak terlalu kepanasan atau kedinginan dengan cuaca dengan beragam cara.

Maka lakukanlah juga agar di akhirat nanti, tidak masuk ke dalam neraka yang membakar atau neraka yang membekukan.

Maka dari sekarang ikhtiar untuk mencari keteduhan, perlindungan. Agar tidak masuk ke dalam neraka baik yang dingin atau pun panas.

Kata Ustadz Adi Hidayat nanti ada 7 golongan yang Allah SWT menaunginya pada saat hisab nanti.

Ada pemimpin yang adil, ada yang hatinya selalu melekat dengan mesjid. 2 orang yang saling mencintai karena Allah SWT yang saling mengingatkan pada kebaikan, dan lainnya.

Maka hikmahnya di sini, sebagaimana kamu berikhtiar untuk duniamu, maka berikhtiar jugalah untuk akhirat.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: YouTube Adi Hidayat Official

Tags

Terkini

Terpopuler