Auto Masuk Surga Firdaus, Orang yang Memiliki 7 Ciri Seperti Ini, Disebutkan Jelas di Dalam Al Qur’an

15 Maret 2022, 09:32 WIB
Auto masuk Surga Firdaus, orang dengan 7 ciri yang disebut dengan jelas di dalam Al Qur’an. /Pixabay /Aymene/

DESKJABAR – Bisa masuk surga –Nya Allah SWT adalah harapan setiap manusia ketika hidup di dunia.

Apalagi masuk Surga Firdaus yang merupakan tingkatan paling tingi dan paling mulia di sisi Allah SWT.

Namun untuk masuk ke surga Firdaus bukanlah hal yang mudah, butuh ketekunan ibadah selama di dunia.

Dan hanya sedikit yang bisa masuk Surga Firdaus, karena hanya orang –orang pilihan saja yang mampu ke sana.

Orang pilihan yang bisa masuk Surga Firdaus ini memiliki ciri – ciri tertentu. Dan semua ciri itu disebut jelas dalam Al Qur’an.

Baca Juga: DOA Pendek Agar ALLAH SWT Bangunkan Istana di Surga, Baca 10 Kali Tiap Hari, Kata Ustadz Khalid Basalamah

Syaikh Sa'ad Bin Nashir menjelaskan ciri orang yang akan menempati Surga Firdaus yang bisa kita ketahui selama di dunia.

Dan setiap orang yang mengetahui ciri ini, maka usahakanlah untuk bisa masuk ke Surga Firdaus.

Mengutip dari Youtube Hafidzan Halim “Ciri-ciri Penghuni Surga Firdaus : Syaikh Sa'ad Bin Nashir”, 7 Juli 2020, berikut penjelasannya.

Allah SWT berfirman seperti yang tertulis dalam Al Qur’an Surat Al-Kahfi ayat 107:

“Sesungguhnya orang-orang yang beriman dan beramal saleh, bagi mereka adalah surga Firdaus menjadi tempat tinggal”.

Baca Juga: Pelaku Maksiat Seperti Ini Sangat Dicintai Allah dan Dijamin Surga, Ustadz Adi Hidayat Menjelaskan

Lalu bagaimanakan ciri orang yang akan menempati Surga Firdaus itu ketika di dunia?

1. Imannya kuat

Ciri orang yang akan menempati surga Firdaus yang pertama adalah, mereka memiliki iman yang kuat.

Baik iman kepada Allah SWT, para malaikat, Al Qu’an, para Nabi, hari kiamat, serta iman kepada Qada dan Qadar.

Hal ini sesuai dengan Al Qur’an, Surat Al Mu’minun ayat 1 yang artinya:
“Sungguh beruntung orang – orang yang beriman.”

Baca Juga: Jaminan Masuk Surga Tanpa Hambatan, Baca 1 Doa Ini Setelah Sholat, Kata Syekh Ali Jaber

2. Khusyuk ketika sholat

Ciri kedua orang yang akan menempati Surga Firdaus adalah adalah mereka yang khusyuk dalam melaksanakan sholat.

Baik itu sholat wajib maupun sholat sunnah, sebagai bentuk tunduk patuh mereka pada Allah SWT.

Hal ini sesuai dengan Al Qur’an: Surat Al Mu’minun ayat 2 yang artinya:
“(Yaitu) orang yang khusyuk di dalam sholat nya.”

“Apa maksud khusyuk ketika sholat? Yakni engkau tumaninah, engkau meresapi setiap makna yang, engkau baca, engkau sholat sesuai cara nabi,” ujar Syaikh Sa’ad bin Nashir.

Baca Juga: BACAKAN Dzikir Penghapus DOSA ZINA Berkali kali Simak Penjelasan Gus Baha, Pezina pun Diberi Kunci Surga

3. Meninggalkan hal yang sia-sia dan pembicaraan yang tidak bermanfaat.

Ciri ketiga orang yang akan menempati Surga Firdaus adalah mereka meninggalkan segala yang tidak bermanfaat dan sia-sia

Hal ini sesuai dengan Al Qur’an Surat Al Mu’minun ayat 3 yang artinya:
“Dan orang-orang yang menjauhkan diri dari (perbuatan dan perkataan) yang tidak berguna”

“Begitu pula perbuatan yang tidak bermanfaat. Kalimat apapun yang tidak manfaat baik di dunia maupun di akhirat, tinggalkan! Agar engkau menjadi penghuni Surga Firdaus,” ujar Syaikh Sa’ad bin Nashir.

Contoh perbuatan yang tidak berguna adalah ghibah, gosip, membicarakan orang lain atau obrolan candaan tidak bermanfaat lainnya.

“Atau game-game yang dimainkan orang lain, tinggalkan! Karena itu termasuk hal yang sia-sia,” ucap Syaikh Sa’ad bin Nashir.

Baca Juga: Benarkah Bukan Amal yang Menentukan Kita Masuk Surga? Ustadz Adi Hidayat Beri Penjelasan

4. Menunaikan zakat mal

Ciri orang yang akan menempati surga Firdaus berikutnya adalah mereka yang mudah dalam mengeluarkan zakat dari hartanya.

Hal ini sesuai dengan Al Qur’an Surat Al Mu’minun ayat 4 yang artinya:
“Dan orang-orang yang menunaikan zakat”

Sebab mereka paham bahwa di dalam hartanya, ada hak-hak orang lain yang membutuhkan.

5. Menjaga kemaluan

Ciri orang yang akan menempati Surga Firdaus juga memiliki ciri dia selalu menjaga kemaluannya dari perbuatan keji misalnya zina yang dimurkai Allah SWT

Hal ini sesuai dengan Al Qur’an, Surat Al Mu’minun ayat 5-6 yang artinya:
“Dan orang yang menjaga kemaluannya, kecuali terhadap istri-istri mereka atau hamba sahaya yang mereka miliki, maka sesungguhnya mereka tidak tercela”

“Perhatikan! Jaga kemaluanmu, jaga kemaluanmu,” tutur Syaikh Sa’ad bin Nashir menegaskan.

Baca Juga: INILAH, Suami Yang Menemani Istri di Surga, Ketika Istri Menikah Lagi, Ustadz Khalid Basalamah Menjelaskan

6. Menunaikan amanah dan persaksian yang jujur

Mereka yang selalu berusaha menepati janji dan menjaga apa-apa yang dititipkan padanya juga merupakan salah satu ciri ahli Surga Firdaus.

Hal ini sesuai dengan Al Qur’an, Surat Al Mu’minun ayat 8 yang artinya:
“Dan (sungguh beruntung) orang yang memelihara amanat-amanat dan janjinya.”

“Amanah adalah semua hal yang dipercayakan padamu. Pekerjaanmu adalah amanah, beasiswamu juga amanah, wasiat juga amanah, saat engkau dititipi sesuatu itu juga amanah,” kata Syaikh Sa’ad bin Nashir.

Baca Juga: Sering Diremehkan, Amalan Ini Bisa Mendatangkan Rahmat Allah dan Membukakan Pintu Surga

7. Menjaga sholat 5 waktu

Ciri terakhir orang yang akan menempati Surga Firdaus adalah mereka selalu mendirikan dan menjaga sholat 5 waktu.

Hal ini sesuai dengan Al Qur’an, Surat Al Mu’minun ayat 9 yang artinya:
“Serta orang – orang yang memelihara sholat nya”

Itulah 7 ciri orang yang akan menempati Surga Firdaus yang dirahmati Allah SWT, sebagaimana yang disebutkan dalam Al Qur’an Surat Al Mu’minun ayat 10-11:

“Mereka itulah yang akan mewarisi, (yakni) yang akan mewarisi (Surga) Firdaus. Mereka kekal di dalamnya.”

“Aku memohon kepada Allah SWT supaya membantu kalian dan menjadikan kalian semua termasuk penghuni Surga Firdaus,” kata Syaikh Sa’ad bin Nashir.

Jika sudah mengetahui 7 ciri ini, maka usahakanlah lebih tekun dalam beribadah agar masuk ke dalam golongan orang mulia yang akan masuk Surga Firdaus.***

 

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Youtube Hafidzan Halim

Tags

Terkini

Terpopuler