Resep Olahan Menjelang RAMADHAN 2022, Resep Seblak Kuah Pedas Enak Khas Bandung ala Ika Mardatillah

20 Februari 2022, 18:51 WIB
Tangkapan layar pembuatan seblak kuah pedas. /youtube Ika Mardatillah/ /

 

 

DESKJABAR – Dunia kuliner dimana pun berada kini sering ditemui penganan aneka macam pasakan seblak. Di warung-warung pinggir jalan atau sekitar kampus senantiasa pula ditemui pasakan resep seblak ceker.

Bahkan yang cukup populer dan viral hingga saat ini adalah resep seblak Bandung, yang rasanya cukup enak banget.

Ibu-ibu ada juga yang sudah biasa bikin resep seblak tahu, resep seblak kuah, dan resep seblak mie.

Baca Juga: Mancing Diganggu Kuntilanak, Tiba-tiba Selepas Mandi Baru Ketahuan Badannya Ada Luka Semacam Disulut Rokok

Seperti diungkapkan pada kanal youtube Ika Mardatillah berjudul, "RESEP SEBLAK KUAH PEDAS ENAK KHAS BANDUNG", yang tayang pada 27 Mei 2020.

Menurut Ika, bahan bahan yang dibutuhkan terdiri dari:
Isian :
2 buah sosis
1 butir telur ayam

5 biji pentol Sawi
Kerupuk Aci
Baso secukupnya

bumbu :
Cabe merah
Cabe keriting

Bawang merah
Bawang putih
Kencur

Baca Juga: Cara Membuat Otak Anak Lebih Cerdas, 4 Jenis Makanan Ini Bisa Mempertajamnya, Tutur dr. Zaidul Akbar

"Simpel banget kan, jangan lupa cobain resep ini di rumah yaa," kata Ika.

Cara membuatnya:
Pertama merebus kerupuk aci, kemudian mengiris cabe merah, bawang merah, bawang putih, dan cabe rawit.

Kemudian sosinya dipotong-potong, termasuk basonya.

Bumbu bawang merah, dll bisa dihaluskan dengan blender, atau digerus. Bebas.

Selanjutnya adonan bumbu itu dimasak sampai matang. Lalu aduk-aduk sampai aromanya ke luar. Ke dalam adonan bumbu itu ditambahkan garam dan penyedap lainnya.

Setelah dirasa cukup matang, ke dalam adonan bumbu tersebut tambahkan sedikit air. Dan aduk-aduk lagi serta tambah bumbu penyedap rasa.

Baca Juga: Baca Doa Ini, Hutang Lunas Walaupun Sebesar Gunung Kata Ustadz Syafiq Riza Basalamah

Bumbu tersebut setelah kelihatan matang lalu masukan irisan sosis dan baso ke dalam adonan bumbu.

Lalu masukan daun sawi, serta masukan kerupuk acinya ke dalam adonan dan aduk-aduk. Kemudian masukan telur, dan kalau bisa telurnya dikocok terlebih dahulu.

Setelah kelihatan masak lalu pasakan seblak itu masukan ke dalam piring dan siap untuk disantap.***

Editor: Ferry Indra Permana

Tags

Terkini

Terpopuler