6 Hal Penting Sekitar Angpao Atau Amplop Merah Saat Imlek

28 Januari 2022, 09:35 WIB
Legenda dan asal usul Angpao merah /Max Pixel/

DESKJABAR - Angpao adalah Amplop merah, yang berisikan uang sebagai hadiah. merupakan hadiah terpenting saat Imlek.

Ada banyak istilah untuk Amplop merah, seperti Ang pow dalam bahasa Hokkien,
(di indonesia lebih populer dengan penulisan Angpao) Hongbao dalam bahasa Mandarin, Lai see dalam bahasa Kanton.

Angpao diberikan pada beberapa kesempatan penting, seperti Tahun Baru Imlek, ulang tahun, dan pernikahan di Tiongkok, bahkan dibeberapa negara Asia lainnya sebagai cara untuk mengirim ucapan selamat.

Baca Juga: 6 Tradisi Turun Temurun Dalam Perayaan Tahun Baru Imlek, Bagaimana Di Tahun Shio Macan Air?

Yang terpenting dari Angpao atau amplop merah, sebenarnya adalah kertas merahnya, bukan uangnya. Menurut legenda dan kepercayaan warna merah adalah melambangkan keberuntungan.

Dalam budaya Tiongkok, Warna merah melambangkan energi, kebahagiaan, dan keberuntungan. Angpao merah tradisional sering dihiasi dengan kaligrafi China dan simbol China yang indah.

Pentingnya membungkus uang dengan kertas merah berupa amplop, berharap keberuntungan dalam amplop merah atau angpao dapat memberikan lebih banyak kebahagiaan dan berkah bagi penerimanya.

Baca Juga: 3 Cerita Legenda Tentang Imlek atau Tahun Baru Cina, Terungkap Asal Usul Nian Shou dan Yasui Qian

Ada beberapa hal penting mengenai angpao seperti ;

1. Arti Angpao saat Tahun Baru Imlek :

Saat Imlek, Angpao adalah bagian dari tradisi memberikan hadiah untuk anak-anak atau orang tua. Di Tiongkok, Angpao merah berisi uang disebut ya sui qian atau yaa sway, yang berarti "menekan uang Sui atau uang setan".
Diharapkan yang menerima angpao akan menjalani tahun baru yang aman dan damai dijauhkan dari roh-roh jahat khusus bagi anak-anak.

Pada Malam Tahun Baru Imlek, anak-anak dan cucu-cucu yang masih kecil memberikan ucapan selamat kepada orang tua dan kakek-nenek mereka. Sebagai imbalannya, mereka akan memberikan hadiah kepada anak-anak dan cucu-cucu angpao berisikan uang, dengan harapan semoga mereka beruntung di tahun baru.

Akan tetapi Orang tua dan kakek-nenek juga akan menerima Angpao yang diberikan oleh anak/cucu mereka yang sudah dewasa dan sudah berpenghasilan sebagai cara mengirimkan keberuntungan, kebahagiaan, dan kesehatan kepada mereka.

Baca Juga: 24 Link TWIBBON Ucapan Imlek 2022 Tahun Baru Cina 2753 Dengan Shio Macan Air Terbaru Hari ini

2. Haruskah Memberikan Angpao?
Jika sudah mulai menghasilkan uang, menurut tradisi inilah saatnya untuk memulai pengalaman memberikan angpao Imlek.
Memberi angpao adalah cara untuk berbagi berkah.

Namun ada kebiasaan pula, jika belum menikah, tidak perlu memberikan Angpao kepada orang lain.

Biasanya Angpao akan diberikan dan diterima hanya di antara keluarga, sementara di beberapa daerah pedesaan di Tiongkok, ada kebiasaan harus memberikan angpao kepada setiap anak yang ditemui selama Imlek.

Ada juga orang tua dan kakek-nenek, bahkan kerabat dekat, yang tetap memberikan Angpao kepada yang sudah menikah, yang merupakan simbol cinta dan berkah mereka kepada yang menerima Angpao.

3. Berapa Banyak Uang yang harus dimasukkan kedalam Angpao?
Saat merayakan Imlek, bersiaplah dengan segenggam amplop merah berisi uang dalam jumlah yang bervariasi. Jumlah uang relatif tergantung seberapa dekat hubungan pemberi dengan penerima, semakin dekat hubungan, semakin banyak uang yang diharapkan.

4.Tips Memberi Angpao Merah
-Sudah menjadi tradisi pada Imlek, untuk memasukkan uang kertas baru ke dalam Angpao. Memberi uang kertas yang kotor atau kusut itu tidak baik.

Di Tiongkok pada minggu pertama menjelang Tahun Baru Imlek, banyak orang mengantri panjang di bank untuk menukar uang kertas lama dengan uang baru.

- Menghindari memasukkan koin ke dalam Angpao.

- Yang terbaik adalah Angka genap, lebih baik daripada ganjil, kecuali empat, lebih baik dimulai atau diakhiri dengan angka 8.

Hindari memberikan jumlah dimulai atau diakhiri dengan angka 4. Dalam bahasa China angka 4 terdengar seperti kematian jadi dianggap sebagai nasib buruk.

- Selalu membawa beberapa Angpao selama 16 hari dari Malam Tahun Baru Imlek hingga Festival Lentera.

Jadi memudahkan jika bertemu seseorang yang mungkin perlu diberi angpao.

5. Tips Menerima Amplop Merah
- Terimalah Angpao dengan kedua tangan. Tidak sopan menerima Angpao hanya dengan satu tangan.

- Ucapkanlah terima kasih dan menyapa pemberinya dengan ungkapan yang menyenangkan dan menguntungkan, seperti kalimat "gōng xǐ fā cái, yang berarti "kebahagiaan dan kemakmuran".

- Jangan pernah membuka angpao didepan orang yang baru saja memberikannya.

Lakukanlah secara pribadi sesampainya di rumah.

6. Memberikan Angpao dalam kesempatan lain
Imlek adalah musim Angpao merah.

Tapi Angpao diberikan tidak terbatas pada Tahun Baru Imlek saja.

Pada kesempatan lain Angpao pun dapat diberikan seperti saat Pernikahan, wisuda, kelahiran bayi, atau ulang tahun orang tua, bahkan pemakaman.

Ini adalah cara tradisional untuk mengucapkan semoga sukses dan berbagi berkah.

Saat ini Angpao kaya akan desain dan dekorasi. Orang biasanya menggunakan Angpao yang berbeda untuk berbagai kesempatan.

Saat Tahun Baru Imlek, gunakan Angpao berwarna merah yang menampilkan karakter china seperti ;

- fú, yang berarti 'keberuntungan dan berkah'
- gōng xǐ fā cái, yang berarti 'kebahagiaan dan kemakmuran'
- Xīn Nián kuàilè, artinya 'selamat tahun baru'

Sedangkan Untuk pesta ulang tahun, gunakan angpao berwarna merah yang menampilkan karakter China seperti ;
- shòu, artinya 'panjang umur'
- shēngrìkuàil, artinya 'selamat ulang tahun'

Dan untuk pernikahan, gunakan angpao berwarna merah yang menampilkan karakter China seperti ;

- doublexǐ”, artinya 'kebahagiaan ganda'
- bǎi nián hǎo hé, artinya semoga 'hidup bersama dengan bahagia selama seratus tahun, dalam waktu yang lama.

Sedangkan untuk pemakaman gunakan angpao berwarna putih dengan karakter china seperti ;

- diàn, artinya 'memberikan persembahan kepada arwah orang mati'.

Orang Tionghoa menyukai warna merah karena menganggap merah sebagai simbol energi, kebahagiaan, dan keberuntungan.

Sedangkan mengirim Angpao merah adalah cara untuk mengirimkan harapan baik dan keberuntungan, juga keberuntungan berupa materi.

Demikian beberapa hal tentang Angpao dan seberapa pentingnya Angpao atau Amplop Merah saat Imlek maupun acara lain.
Semoga bermanfaat.***

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler