SAH, Dokumen 3 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Sudah Ditandatangani Ketua DPR RI Puan Maharani

- 14 Maret 2024, 10:45 WIB
Dokumen Thom Jan Haye bersama dua pemain lainnya Ragnar Oeratmangoen dan Maarten Paes  yang akan di naturalisasi untuk dipersiapkan membela Timnas Indonesia, sudah ditandatangani Ketua DPR RI Puan Maharani
Dokumen Thom Jan Haye bersama dua pemain lainnya Ragnar Oeratmangoen dan Maarten Paes yang akan di naturalisasi untuk dipersiapkan membela Timnas Indonesia, sudah ditandatangani Ketua DPR RI Puan Maharani /PSSI/

Kemudian Ragnar Oeratmangoen (26) yang berposisi sebagai penyerang atau winger Fortuna Sittard di liga Belanda dengan status pinjaman dari Groningen.

Berikutnya Maarten Paes (25) yang menempati posisi sebagai penjaga gawang dan saat ini membela Major League Soccer (MLS) FC Dallas.

Baca Juga: Tata Tertib yang Harus Dipatuhi Pengunjung Masjid Raya Al Jabbar Bandung, Selama Ramadhan 2024 dan Seterusnya

Yunus mengatakan PSSI mengucapkan terima kasih kepada Komisi X dan Komisi III DPR yang selama ini selalu membantu PSSI terkait program naturalisasi.

"Terima kasih juga kepada Ketua DPR Puan Maharani yang telah menandatangani permohonan kewarganegaraan ini,’’ kata Sekjen PSSI Yunus Nusi seperti dikutip dari laman resmi PSSI di Jakarta.

Dipanggil Shin Tae-yong

Dari ketiga pemain itu, hanya Thom Jan Haye dan Ragnar Oeratmangoen yang masuk dalam daftar 28 nama pemain yang mendapat panggilan dari pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong.

Baca Juga: BUKA PUASA Bersama Keluarga, Arion Suites Hotel Bandung Menawarkan Paket All You Can Eat dengan Menu Nusantara

Ke 28 pemain ini dipanggil Shin Tae-yong untuk dua pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua melawan Vietnam di Stadion GBK di Jakarta pada 21 Maret dan Stadion My Dinh di Hanoi pada 26 Maret.

Sementara, Maarten Paes tidak dipanggil pelatih asal Korea Selatan ini, dan kemungkinan baru dapat membela skuad Garuda pada bulan Juni atau saat berlaga di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua melawan Irak dan Filipina di kandang.

Hal itu dikarenakan, liga dimana kiper 25 tahun itu bermain, Major League Soccer Amerika Serikat, sedang bermain karena baru memulai jalannya musim 2024 ini pada sekitar akhir Februari lalu.***

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x