Luis Milla Blak-blakan Komentari Persaingan Antartim di Posisi Lima Besar BRI Liga 1

- 31 Januari 2023, 21:02 WIB
Pelatih Persib Luis Milla membuka kondisi persaingan di klasemen sementara BRI liga 1.
Pelatih Persib Luis Milla membuka kondisi persaingan di klasemen sementara BRI liga 1. /Instagram @persib/

Pelatih berkebangsaan Jerman Thomas Doll yang menukangi Persija Jakarta membawa perubahan besar bagi tim ibu kota.

Baca Juga: Debut Rezaldi Hehanusa Persembahkan Assist untuk Bobotoh di Laga Persib Bandung vs PSIS Semarang BRI Liga 1

Bersama Persib Bandung, Persija Jakarta saling pepet dan mengkudeta di posisi puncak klasemen sementara Liga 1.

"Hadirnya pelatih-pelatih bagus di Indonesia nyata sekali meningkatkan kualitas sepakbola Indonesia," kata Luis Milla pada wartawan usai mengalahkan PSIS Semarang.

Gagasan dan rencana-rencana besar para pelatih hebat itu, menurut Luis Milla, membuat gaya bermain dan karakter tim sangat positif dan berkembang pesat.

"PSM Makassar kini menjadi tim yang kompetitif. Mereka memainkan direct football dan banyak mendapatkan second ball," jelas Luis Milla.

"Begitu juga dengan Bali United yang punya gaya bermain yang berbeda dengan tim besar lainnya di posisi lima besar," sambung pelatih berpaspor Spanyol.***

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: konpres


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x