FASILITAS Apa Saja yang akan Diperoleh Ronaldo Selama Membela Al Nassr di Arab Saudi?

- 3 Januari 2023, 07:34 WIB
Ronaldo tiba di Riyadh bersama keluarganya pada Senin 2 Januari 2023 malam
Ronaldo tiba di Riyadh bersama keluarganya pada Senin 2 Januari 2023 malam /Instagram @AlNassrFC_EN/

Sementara itu laman ESPN melaporkan bahwa sebuah sumber menyebutkan kedatangan pemain terkemuka ke liga Arab akan diperlakukan seperti bintang rock dengan fasilitas mewah seperti rumah dan mobil mewah.

Baca Juga: Hasil Assesment Baik, Akankah Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Dipakai di Putaran Kedua Liga 1?

Apalagi bagi sekelas megabintang Ronaldo, maka fasilitas yang akan didapatkannya akan jauh lebih banyak lagi.

Apalagi para pemain tersebut tidak perlu khawatir dengan pajak besar seperti ketika mereka bermain di Eropa.

Di Arab Saudi tidak ada pajak penghasilan untuk warga negara Saudi, dengan tarif tetap 20% atas laba yang disesuaikan dengan pajak untuk non-Saudi.

Singkatnya, Ronaldo  dan semua pemain asing di Liga Pro akan kehilangan penghasilannya jauh lebih sedikit daripada di liga Eropa mana pun.

Selama berada di Riyadh, Ronaldo kemungkinan akan mendapatkan fasilitas rumah mewah di kompleks Al Muhammadiyah yang bergengsi, yang dilengkapi dengan sekolah terbaik untuk anak-anak, serta armada mobil terbaik yang akan melayani Ronaldo dan keluarganya.

Penghasilan Ronaldo Selama di Al Nassr

Menurut laporan marca.com, kesepakatan yang disetujui Ronaldo adalah selain dia membela jersey Al Nassr, pemaina asal Portugal juga mengingat kesepakatan dengan Pemerintah Arab Saudi hingga tahun 20230.

Baca Juga: Boruto: The Next Generation Episode 282 Batal Tayang 1 Januari 2023, Ini Jadwal Rilis Lengkap Link Nonton

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: marca.com ESPN si.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x