Kroasia, Argentina Lolos SEMIFINAL Piala Dunia 2022, Malam Ini Laga Panas Inggris, Prancis, Portugal, Maroko

- 10 Desember 2022, 14:09 WIB
Timnas Argentina. Kroasia dan Argentina lolos ke semifinal Piala Dunia 2022, malam ini Inggris, Prancis, Portugal, Maroko
Timnas Argentina. Kroasia dan Argentina lolos ke semifinal Piala Dunia 2022, malam ini Inggris, Prancis, Portugal, Maroko /Twitter @FIFAWorldCup/

DESKJABAR - Kroasia dan Argentina lolos ke semifinal Piala Dunia 2022 dan Malam ini akan dilanjutkan laga panas antara Inggris, Prancis, Portugal dan Maroko.

Seperti diketahui Kroasia dan Argentina pada Piala Dunia 2022, merupakan dua tim yang lebih dulu lolos ke semifinal.

Malam ini Sabtu, 10 Desember 2022 ada 4 tim yang akan memperebutkan dua tiket ke semifinal Piala Dunia 2022, diantaranya Prancis, Inggris, Portugal dan kuda hitam Maroko.

Kroasia maupun Argentina sama-sama lolos ke semifinal Piala Dunia 2022, melalui drama adu penalti dengan korban Brasil dan Belanda yang harus pulang lebih dulu dalam turnamen Piala Dunia 2022 ini.

Baca Juga: JADWAL SEMIFINAL Piala Dunia 2022, Kroasia, Argentina Lolos, Belanda, Brasil Tersingkir, Lawan di Semifinal?

Kroasia sukses menaklukkan Brasil setelah menang adu penalti 4-2 (1-1) yang berlangsung di Education City Stadium pada Sabtu 10 Desember 2022, tengah malam WIB. Dengan hasil ini Kroasia lolos ke semifinal Piala Dunia 2022.

Lalu Argentina berhasil lolos ke semifinal Piala Dunia 2022 dengan drama adu penalti melawan Belanda dengan skor 4-3 (2-2), laga tersebut digelar di Lusail Iconic Stadium, Sabtu, 10 Desember 2022 dini hari WIB.

Sedangkan Argentina menang adu penalti dari Belanda 4-3 (2-2) yang digelar di Lusail Iconic Stadium, Sabtu, 10 Desember 2022 dini hari WIB.

Setelah dua tiket ke semifinal Piala Dunia 2022 diperoleh Kroasia dan Argentina, Malam ini 10 Desember 2022, dua tiket lagi akan di perebutan empat tim yaitu Inggris, Prancis, Portugal, Maroko untuk lolos ke semifinal menyusul Kroasia dan Argentina.

Halaman:

Editor: Suhardi Arjuna

Sumber: fifa.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x