Hasil Perempat Final BWF World Junior Championship 2022: 3 Wakil Indonesia Berhasil Melangkah ke Semifinal

- 28 Oktober 2022, 21:16 WIB
Ester Nurumi Tri Wardoyo salah satu wakil Indonesia yang berhasil melangkah ke babak semifinal BWF World Junior Championship 2022
Ester Nurumi Tri Wardoyo salah satu wakil Indonesia yang berhasil melangkah ke babak semifinal BWF World Junior Championship 2022 /Instagram/ @badminton.ina/

DESKJABAR - Tiga wakil Indonesia berhasil melangkah ke babak semifinal BWF World Junior Championships 2022.

Ke tiga wakil Indonesia yang berhasil melaju ke semifinal BWF World Junior Championships 2022 diantaranya;

1. Ester Nurumi Tri Wardoyo [3] (tunggal putri).
2. Muh Putra Erwiansyah/Patra Harapan Rindorindo [4] (ganda putra).
3. Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose [1] (ganda putri).

Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi wakil Indonesia pertama yang memastikan langkahnya ke semifinal BWF World Junior Championships 2022.

Baca Juga: TOL CISUMDAWU Kapan Dibuka? Ini Penjelasan Resmi Direktur PT CKJT, Sehubungan Info Dibukanya Seksi 2 dan 3

Ester berhasil melangkah ke semifinal usai taklukkan tunggal putri asal Jepang Hina Akechi.

Tidak mudah bagi Ester untuk melangkah ke semifinal BWF World Junior Championships 2022.

Pasalnya, pertandingan kedua tunggal putri ini berlangsung sengit bahkan harus berakhir dengan rubber game 21-19, 18-21 dan 21-16 untuk tunggal putri Indonesia.

Keberhasilan Ester, kemudian disusul oleh ganda putra Muh Putra Erwiansyah/Patra Harapan Rindorindo.

Baca Juga: MENARIK! 3 Objek Wisata Alam Cisayong Tasikmalaya, Dapatkan Suasana Tenang Jauh dari Perkotaan

Ganda putra unggulan ke empat uni berhasil menyingkirkan pasangan Jepang Sora Ogaki/Osuke Sakurai.

Putra/Patra menang dengan dua gim langsung 22-20 dan 21-13.

Ganda putra Indonesia ini pun berhak mendapatkan tiket semifinal BWF World Junior Championships 2022.

Wakil Indonesia yang ketiga berhasil melaju ke semifinal BWF World Junior Championships 2022 yaitu dari ganda putri.

Baca Juga: Tasik Fair, Ikon Tasikmalaya Sejak Tahun 1970-an, Kehadirannya selalu Dinantikan Warga Tasikmalaya

Berstatus unggulan nomor satu, Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose berhasil menang mudah dari Ye Ri Kim/ Hee Joo Ko.

Trias/Rachel menang dengan angka kembar 21-13 dan 21-13.

Kemenangan tersebut mengantarkan ganda putri Indonesia melangkah ke semifinal BWF World Junior Championships 2022.

Namun, pasangan ganda campuran Zaidan Arrafi Nabawi/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu kurang beruntung.

Baca Juga: The Astronaut Diekspos Jin, Kenangan Single Solo Perdananya, Kerjasama dengan Band Inggris Coldplay

Pasalnya, pasangan ganda campuran Indonesia ini harus mengakui keunggulan pasangan Cina Liao Pin Yi/ Huang Ke Xin 19-21 dan 18-21.

Dan harus terhenti langkahnya di babak perempat final BWF World Junior Championships 2022.

Dikutip DeskJabar.com dari laman resmi bwfbadminton.com berikut hasil perempat final BWF World Junior Championships 2022, untuk wakil Indonesia;

Baca Juga: Akhir Pekan Seru Bareng Bestie Yuk, 7 Wisata Puncak Ini Bisa Jadi Pilihan untuk Menikmati Pesona Alam

1. Zaidan Arrafi Nabawi/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu (Indonesia) vs Liao Pin Yi/ Huang Ke Xin (Cina); 19-21 dan 18-21.

2. Ester Nurumi Tri Wardoyo [3] (Indonesia) vs Hina Akechi (Jepang); 21-19, 18-21 dan 21-16.

3. Muh Putra Erwiansyah/Patra Harapan Rindorindo [4] (Indonesia) vs Sora Ogaki/Osuke Sakurai (Jepang); 22-20 dan 21-13.

4. Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose [1] (Indonesia) vs Ye Ri Kim/ Hee Joo Ko (Korea); 21-13 dan 21-13.

Baca Juga: Persib Menjamu Anak Berkebutuhan Khusus Nobar Film 'Tegar' Pemenang Festival Film Internasional Cannes

Itulah hasil perempat final World Junior Championships 2022 dan memastikan tiga wakil Indonesia melangkah ke semifinal.***

Editor: Lilis Lestari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah