Hasil Akhir Final Badminton Denmark Open 2022, China Borong 4 Gelar Juara, Indonesia dapat 1

- 24 Oktober 2022, 07:13 WIB
China sukses memborong 4 gelar juara badminton Denmark Open 2022, sedangkan Indonesia mendapat 1 gelar juara melalui ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
China sukses memborong 4 gelar juara badminton Denmark Open 2022, sedangkan Indonesia mendapat 1 gelar juara melalui ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto /Instagram @badminton.ina/

 

DESKJABAR - Hasil akhir pertandingan final badminton Denmark Open 2022 tadi malam, China sukses memborong 4 gelar juara, sedangkan Indonesia mendapat 1 gelar juara.

Empat gelar juara China masing masing diraih oleh pasangan ganda campuran Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, ganda putri Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, tunggal putri He Bing Jiao dan tunggal putra Shi Yu Qi

 

Di final Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong yang menempati unggulan ketiga badminton Denmark Open 2022 menghentikan perlawanan rekan senegaranya Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping 21-19, 20-22, 21-19.

Baca Juga: Hasil Badminton Denmark Open 2022 Malam Ini, Fajar Rian Juara Kalahkan Kevin Marcus, China Sudah Raih 2 Gelar

Baca Juga: Ditangkap! Ini Dugaan Sementara Motif Pembunuhan Anak Perempuan di Cimahi yang Ditusuk saat Pulang Mengaji

Gelar kedua diraih ganda putri Chen Qing Chen/Jia Yi Fan yang menempati unggulan pertama yang menumbangkan Baek Ha Na/Lee So Hee wakil dari Korea Selatan 21-12, 12-15.

China menambah gelar ketiganya melalui pertarungan di tunggal putri yang dimenangkan unggulan ke 8 He Bing Jiao yang mengalahkan rekannya sebagai unggulan ke 3 Chen Yu Fei 22-20, 12-21, 21-10.

Shi Yu Qi melengkapi dominasi China denga meraih gelar juara yang keempat setelah menumbangkan unggulan keempat asal Malaysia Lee Zii Jia 21-18, 16-21, 21-12.

Sementara 1 gelar juara yang diraih Indonesia disumbangkan oleh pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang mengalahkan rekannya Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo 21-19, 28-26.

Baca Juga: Motif Pelaku Ingin Merampas HP, Tega Menghabisi Korban PS Pulang Mengaji, Kini Pelaku Diringkus Polisi

Menurut pasangan peringkat keenam dunia itu, mereka tidak gentar saat menghadapi Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang secara peringkat lebih tinggi dan dikenal sebagai salah satu ganda putra yang sulit ditaklukkan.

"Pastinya lawan The Minions tidak akan mudah, di pertandingan sebelumnya kami bermain dengan alot. Terlebih kami berlatih bersama," kata Fajar lewat informasi tertulis PP PBSI di Jakarta.

 Menurut pasangan peringkat keenam itu, mereka tidak gentar saat menghadapi Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang secara peringkat lebih tinggi dan dikenal sebagai salah satu ganda putra yang sulit ditaklukkan.

Baca Juga: Kesalahan Fatal MC Saat Seremoni Hadiah Denmark Open 2022 Bikin Fajar, Rian, Kevin, Marcus Jadi Bete

"Pastinya lawan The Minions tidak akan mudah, di pertandingan sebelumnya kami bermain dengan alot. Terlebih kami berlatih bersama," kata Fajar lewat informasi tertulis PP PBSI di Jakarta,

Berikut hasil lengkap final badminton Denmark Open 2022 :

1. Ganda campuran Zheng Si Wei/ Huang Ya Qiong (China/3) vs Feng Yang Zhe/Huang Dong Ping (China) 21-19, 20-22, 21-19.

2. Ganda putri, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China/1) vs Baek Ha Na/Lee So He (Korea Selatan) 21-12, 12-15.

3. Ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia/5) vs Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia/2) 21-19, 28-26.

4. Tunggal putri, He Bing Jiao (Cina/8) vs Chen Yu Fei (Cina/3) 22-20, 12-21, 21-10.

5. Tunggal putra, Shi Yu Qi (Cina) vs Lee Zii Jia (Malaysia/4) 21-18, 16-21, 21-12.***

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: bwf.tournamentsoftware.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah