Klasemen Grup A Piala AFF U-19 2022, Indonesia vs Vietnam Tanpa Gol, Myanmar Libas Brunei Darussalam

- 3 Juli 2022, 06:42 WIB
Update Klasemen Grup A Piala AFF U 19 2022, Indonesia berada di posisi ketiga setelah bermain tanpa gol lawan Vietnam dan Myanmar di puncak klasemen setelah menang bersar dari Brunei Darussalam
Update Klasemen Grup A Piala AFF U 19 2022, Indonesia berada di posisi ketiga setelah bermain tanpa gol lawan Vietnam dan Myanmar di puncak klasemen setelah menang bersar dari Brunei Darussalam /PSSI/Instagram.com/@pssi


DESKJABAR - Inilah klasemen Grup A Piala AFF U 19 2022, setelah Indonesia bermain imbang dengan Vietnam dan Myanmar melibas Brunei Darussalam di laga perdana.

Pada pertandingan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu 2 Juli 2022, Timnas Indonesia hanya mampu bermain imbang tanpa gol 0-0 dengan Vietnam.

Sementara pada pertandingan lainnya, Myanmar terlalu perkasa setelah memberondong gawang Brunei Darussalam 7 gol tanpa balas.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Final Badminton Malaysia Open 2022 Hari Ini Minggu 3 Juli dan Jam Tayang, Indonesia 2 Wakil

Di pertandingan Grup A Piala AFF U 19 2022 lainnya, Thailand juga memetik tiga angka setelah menumbangkan Filipina 1-0.

Dengan hasil ini, Myanmar sementara memimpin klasemen dengan nilai 3 diikuti Thailand juga dengan nilai 3, namun kalah selisih gol dari Myanmar.

Sementara Indonesia diposisi ketiga nila 1 diikuti Vietnam juga dengan nilai 1. Sedangkan juri kunci dihuni Brunei dan diatas ada Filipina.

Usai ditahan imbang 0-0 oleh Vietnam, pelatih Timnas Indonesia U 19 Shin Tae-yong mengakui jika penyelesaian akhir anak asuhannya buruk saat bertanding, padahal banyak peluang yang tercipta namun gagal membuahkan gol.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Final Malaysia Open 2022 Minggu 3 Juli, 2 Wakil Indonesia Membidik Gelar Juara

"Saya mengakui penyelesaian akhir kami kurang baik. Saya akan memperbaiki ini," ujar Shin Tae-yong seperti dikutip dari Antara.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x