UPDATE: Alami Gegar Otak, Marc Marquez Dipastikan Batal Membalap di MotoGP Mandalika 2022

- 20 Maret 2022, 13:50 WIB
Marc Marquez dipastikan batal membalap di MotoGP Mandalika 2022. / Twitter @idextraitime
Marc Marquez dipastikan batal membalap di MotoGP Mandalika 2022. / Twitter @idextraitime /

DESKJABAR - Juara dunia enam kali MotoGP Marc Marquez mengalami kecelakaan saat menjalani pemanasan menjelang Grand Prix Indonesia, Minggu, 20 Maret 2022

Insiden tersebut membuat Marc Marquez harus dibawa ke Rumah Sakit untuk menjalani perawatan.

Marc Marquez meluncur dari motornya saat menikung pada saat penutupan sesi pemanasan di sirkuit Mandalika.

Baca Juga: MotoGP 2022 Mandalika, Keren, Mario Aji Salip 2 Pembalap di Lap Akhir, Inilah Raihan Poinnya

Pembalap asal Spanyol itu terpelanting hingga kepalanya terbentur aspal setelah jatuh dengan kecepatan sekitar 186km/jam.

Sementara kondisi motornya tampak hancur akibat kecelakaan yang cukup serius itu.

Marc Marquez sempat bangkit, meski tampak linglung dan langsung dibawa ke rumah sakit setempat untuk pemeriksaan lebih lanjut.

“Setelah jatuh, Marc Marquez telah dibawa ke rumah sakit Mataram untuk pemeriksaan lebih lanjut,” demikian pernyataan resmi dari Tim Honda di sosial medianya seperti dilansir DeskJabar dari autosport.com.

Mengingat kondisinya yang tidak memungkinkan untuk ikut balapan di seri MotoGP Mandalika 2022, Marc Marquez dipastikan batal ikut balapan.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: Autosport MotoGP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x