PERSIB TERKINI, Frets Butuan tak Mau Kehilangan Motivasi, Ini Modal Frets dan Persib Bandung

- 1 Februari 2022, 20:09 WIB
Frets Butuan punya motivasi bertanding yang besar
Frets Butuan punya motivasi bertanding yang besar /instagram @fretsbutuan21

Karena sudah tertanam di dadanya, prestasi Persib Bandung di atas segalanya. Pamor dan reputasi Persib Bandung harus dijaga dengan segenap kemampuan. Agar terus mewangi dan ditakuti lawannya.

"PSM Makassar memang punya permainan yang cepat. Penyerangnya juga banyak yang berbahaya. Tapi kami, semua pemain Persib Bandung tidak pernah takut," Frets Butuan membakar semangat bertanding rekan-rekannya.

Baca Juga: PERSIB TERKINI, Teja Paku Alam Super Hero Persib Diharapkan Bakal Bikin Menangis Pemain PSM Makassar

Sebaliknya Frets ingin mengalahkan PSM Makassar. Dan membungkus kemenangan sempurna di laga bergengsi tersebut. Tekadnya jelas: poin maksimal harus jadi milik Persib Bandung.

Pasalnya posisi Persib Bandung di peringkat tiga klasemen sementara Kompetisi Liga 1 musim ini belum aman. Setiap waktu bisa dikudeta pesaingnya karena perbedaan angka yang tipis.

Persib Bandung di peringkat dua mengemas 43 angka. Nilai total Persib Bandung sama dengan perolehan angka Bhayangkara yang nangkring di posisi dua. Dan hanya beda satu angka dari Persebaya Surabaya yang berada di peringkat 4.

Baca Juga: UPDATE PERSIB TERKINI, Ini Cerita Gatot Prasetyo yang Mendatangkan Teja Paku Alam ke Persib Bandung

Dengan pemain seadanya, Persib Bandung wajib menang jika tidak ingin dikudeta pesaingnya. Dan tetap memelihara peluang juara di Kompetisi Liga 1 musim ini.

Berat memang, tapi itu satu-satunya opsi yang ada. Persib Bandung tidak punya pilihan lain, selain memenangkan pertandingan. Tidak peduli kekuatan timnya kini tengah terbelah.

"Karena itu, sebagai pemain tentunya saya punya target sendiri. Yakni meraih kemenangan sempurna dari PSM Makassar. Itu tidak bisa ditawar lagi," ungkap Frets Butuan.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Konferensi Pers


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah