Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan Hadapi Wakil dari Taiwan di Semifinal Olimpiade Tokyo 2020

- 29 Juli 2021, 13:28 WIB
Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan akan berhadapan dengan wakil dari Taiwan Lee Yang dan Wang Chi-Lin, di semifinal Olimpiade Tolyo 2020, Jumat 30 Juli 2020.
Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan akan berhadapan dengan wakil dari Taiwan Lee Yang dan Wang Chi-Lin, di semifinal Olimpiade Tolyo 2020, Jumat 30 Juli 2020. /Reuters/Leonhard Feoger/

 

DESKJABAR - Pasangan ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan akan berhadapan dengan wakil dari Taiwan Lee Yang dan Wang Chi-Lin, di babak semifinal bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Jumat 30 Juli 2021.

Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan lolos ke semifinal setelah di perempat final mengalahkan pasangan tuan rumah Takeshi Kamura dan Keigo Sonoda 21-14, 16-21, 21-9. Sedangkan pasangan Lee dan Wang menumbangkan wakil Jepang lainnya Hiroyuki Endo dan Yuta Watanabe.

Sebelumnya pasangan Taiwan ini menumbangkan peringkat satu dunia pasangan Indonesia  Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon dengan skor 21-18, 15-21, 21-17 di babak penyisihan Grup.

Baca Juga: Profil, Agama dan Biodata Greysia Polii, Kesempatan Terakhir Meraih Medali di Olimpiade

Sementara Kevin dan Marcus gagal ke semifinal setelah kalah 14-21, 17-21 dari pasangan Malaysia Aaron Chia dan Soh Wooi Yik di babak perempat final.

Bagi Ahsan dan Hendra pertemuan lawan Lee dan Wang di semifinal Olimpiade Tokyo 2020 ini, merupakan yang kesepuluh kalinya dan Ahsan dan Hendra unggul 6-3. 

 

Kemenangan Ahsan dan Hendra ini membayar kekecewaan setelah sebelumnya wakil Indonesia lainnya yaitu Kevin dan  Marcus di babak perempat final setelah dikalahkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik dari Malaysia.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x