Barcelona Mengembalikan Antoine Griezmann ke Atletico Madrid, untuk Mendapatkan Saul Niguez

- 15 Juli 2021, 07:15 WIB
Lionel Messi dan Antoine Griezmann
Lionel Messi dan Antoine Griezmann /en.as.com/

Menurut jurnalis Italia Fabrizio Romano bahwa kedua belah pihak saat ini sedang menegosiasikan harga akhir, karena Barcelona ingin Atletico memasukkan uang serta Saul dalam kesepakatan.

Liverpool dan Chelsea dikatakan mengawasi dengan cermat situasi ini jika kepindahan Saul ke Camp Nou gagal.

Griezmann sebelumnya bermain untuk Atletico antara 2014 dan 2019, mencetak 133 gol dan membuat 50 assist dalam 257 penampilan untuk raksasa ibu kota.

Baca Juga: Bulog Siapkan 200 Ribu Ton Beras Berkualitas untuk Bantuan Beras PPKM Darurat

Saul, sementara itu, terus dikaitkan dengan kepindahan dari Wanda Metropolitano, karena pemain asal Spanyol itu kehilangan tempat regulernya di bawah asuhan Diego Simeone musim lalu.

Sementara itu, selain dikabarkan telah berhasil embuat Lionel Messi bertahan di Barcelona, mereka juga juga telah menandatangani Memphis Depay, Sergio Aguero, Emerson Royal, dan Eric Garcia musim panas ini, tetapi masih mendorong keluarnya beberapa pemain besar.

Samuel Umtiti, Miralem Pjanic, dan Antoine Griezmann dilaporkan akan dijual dan La Liga telah memperingatkan Barcelona bahwa mereka harus mematuhi aturan financial fair play mereka.***

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Sportmole Barcablaugarnes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah