Garut Siap Jadi Tuan Rumah Even Olahraga Porprov, BK, dan Porkab  

- 28 Mei 2021, 22:18 WIB
Abdusy Syakur Amien, Ketua KONI Kabupaten Garut
Abdusy Syakur Amien, Ketua KONI Kabupaten Garut /DeskJabar/dinh/

DESKJABAR - Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Garut, Abdusy Syakur Amien menyampaikan, dalam kurun waktu satu tahun ke depan akan ada tiga even olahraga besar berlangsung di Kabupaten Garut.

Ketiga even itu yakni Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) yang akan dilaksanakan pada 24 Juli 2021, babak kualifikasi (BK) Porprov 2021 beberapa cabang olahraga dan menjadi tuan rumah sejumlah Cabang Olahraga (Cabor) pada Juli 2022.

"Jadi ada tiga even penting olahraga di Garut. Porkab, BK, dan Porprov. Untuk Porkab sebagaimana usulan Pak Bupati (diselenggarakan) pada Juli. Selanjutnya hasil Pleno RAT KONI ditetapkan Porkab dilaksanakan mulai tanggal 24 Juli 2021," kata Syakur seusai kegiatan Rapat Anggota Tahunan (RAT) KONI Kabupaten Garut, di Fave Hotel, Jumat 28 Mei 2021.

Baca Juga: KONI Kota Bandung Incar Juara Umum Porprov XIV Jabar 2022, Nuryadi : Mengembalikan Kejayaan Kota Bandung

Karena diperkirakan masih Pandemi Covid-19, Syakur yang juga  Rektor Universitas Garut mengatakan, pihaknya akan meningkatkan sinergitas dengan berbagai pihak, terutama dalam hal keamanan dan Protokol Kesehatan.

"Kita akan melakukan kegiatan yang sangat besar. Atlet dan official saja sudah lebih lima ribu, belum penonton dan sponsor. Kalau dibandingkan pesertanya akan lebih dari PON dan Porprov (Porda Jabar)," katanya.

Sementara untuk Porprov, Syakur mengungkapkan Bupati sudah siap mendukung untuk prestasi dan mewujudkan Garut menjadi salah satu penyedia venue. Sebelumnya Bupati Garut Rudy Gunawan menegaskan, Pemerintah Kabupaten Garut siap melaksanakan Porkab 2021, babak kualifikasi beberapa cabor 2021, dan tuan rumah sejumlah cabor Porprov Juli 2022.***

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah