SEJARAH PERSIB, Striker Asal Pangalengan Ini Jadi Pemain Persib Pertama yang Membobol Gawang PSS

- 15 April 2021, 07:00 WIB
Skuad Persib gelar latihan perdana di tahun 2021.
Skuad Persib gelar latihan perdana di tahun 2021. /DOK.PERSIB

Baca Juga: Kabar Gembira, Victor Igbonefo Pulih dari Cedera dan Siap Hadapi PSS di Semifinal Piala Menpora 2021

Dari 13 pertemuan yang dijalani, Persib lebih unggul dari PSS dengan meraih 8 kali kemenangan, 3 kali imbang dan 2 kali mengalami kekalahan.

Pertemuan terakhir Persib dengan PSS terjadi pada musim kompetisi Liga 1 Indonesia 2020. Persib sukses meraih kemenangan 2-1 pada pertandingan pekan ke-3 Liga 1 Indonesia 2020.

Di pertandingan yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, 15 Maret tahun lalu itu, striker asal Brasil Wander Luiz mencatatkan namanya sebagai pencetak gol Persib.

Satu gol lagi disumbangkan oleh rekan duet Wander Luiz di lini depan yaitu Geoffrey Castillion. Geoffrey Castillion saat ini masih membela Persib, namun tidak tampil di Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Jadwal Imsak Puasa dan Sholat untuk Wilayah Bandung, Kamis 3 Ramadhan 1442 H, 15 April 2021

Baca Juga: Jadwal Imsak Puasa dan Sholat untuk Wilayah Cirebon, Kamis 3 Ramadhan 1442 H, 15 April 2021

Kini Persib dan PSS akan kembali bertemu pada pertandingan ke-14 diantara kedua tim. Laga ini akan terjadi di babak semifinal leg pertama Piala Menpora 2021 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo Sleman, Jumat 16 April 2021 mulai pukul 20.30 WIB.

Setelah laga itu, Persib akan kembali bertemu dengan PSS pada pertemuan ke-15 pada pertandingan semifinal leg kedua Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan Solo, Senin 19 April 2021 pukul 20.30 WIB.

Dari dua laga yang akan digelar ini, apakah Persib akan menambah perbendaharaan kemenangan, atau PSS yang akan memperkecil angka kekalahan dari Persib? dan siapa pemain Persib berikutnya yang akan masuk dalam daftar pencetak gol ke gawang PSS menyusul Asep Dayat ?

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah