SEJARAH PERSIB, Yaris Riyadi Selalu Membobol Gawang Sriwijaya FC di Liga Indonesia 2005

- 4 April 2021, 07:00 WIB
Legenda Persib Bandung, Yaris Riyadi selalu mencetak gol ke gawang Sriwijaya FC pada kompetisi Liga Indonesia 2005.
Legenda Persib Bandung, Yaris Riyadi selalu mencetak gol ke gawang Sriwijaya FC pada kompetisi Liga Indonesia 2005. /Persib.co.id/Gregorius Aditya Katuk

Persib meningkatkan serangan, dan hasilnya tiga gol tambahan berhasil disarangkan ke gawang Sriwijaya FC melalui Boy Jati Asmaran yang mencetak dua gol pada menit ke-69 dan 71. Kemudian satu gol dari Suwitha Pata menit ke-32 dan Pangeran Biru pun menutup laga dengan kemenangan 4-1.

 

Di akhir kompetisi Ligina 2005, PERSIB berada di peringkat lima klasemen dengan mengumpulkan total 38 poin. Dari 26 laga yang dimainkan, Pangeran Biru memetik 10 kali kemenangan, delapan kali imbang dan delapan kalah.

Persib dan Sriwijaya FC terakhir bertemu pada kompetisi Liga 1 2018. Saat itu, Pangeran Biru dan Sriwijaya saling mengalahkan.

Baca Juga: Jadwal Sholat dan Imsyak Bekasi Hari Ini, Minggu 4 April 2021, 21 Syaban 1442 H

Baca Juga: Jadwal Sholat dan Imsyak Bogor Hari Ini, Minggu 4 April 2021, 21 Syaban 1442 H

Pada laga 1 April 2018 di  Palembang, skor berakhir 3-1 untuk keunggulan tim tuan rumah. Satu gol balasan bagi Persib diciptakan striker Ezechiel N'Douassel.

Sedangkan pada laga putaran kedua di Bandung, 4 Agustus 2018, Persib menang 2-0 berkat dua gol yang diciptakan Jonathan Bauman dan Patrich Wanggai.

Sejak musim 2019 hingga sekarang, Sriwijaya FC berada di kompetisi Liga 2. Tim asal Palembang ini harus turun kasta karena degradasi pada kompetisi musim 2018. ***

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x