Virgil van Dijk Diberitakan Bisa Segera Tampil, Juergen Klopp : Kami Mengharapkan Keajaiban

- 3 Februari 2021, 08:01 WIB
Virgil van Dijk masih dalam pemulihan akibat tekel berlebihan kiper Everton, Jordan Pickford pada pertandingan Oktober 2020
Virgil van Dijk masih dalam pemulihan akibat tekel berlebihan kiper Everton, Jordan Pickford pada pertandingan Oktober 2020 /Instagram/@virgilvandijk/

 

DESKJABAR - Pelatih Liverpool Juergen Klopp harus bersabar dan pasrah, ketika bek tengah andalannya Virgil van Dijk kemungkinan besar tidak akan bisa tampil hingga akhir musim kompetisi tahun ini. Van Dijk hampir dipastikan sulit untuk bisa kembali turut mempertahankan gelar juara Liga Premier sepanjang sisa musim ini.

"Tak ada dokter yang memberi tahu saya bahwa ada kesempatan Virgil bermain lagi musim ini. Saya tidak ingin mengatakan itu mustahil tetapi kemungkinannya kecil," kata Klopp kepada wartawan menjelang pertandingan melawan Brighton & Hove Albion, Kamis 4 Februari 2021 dini hari WIB.

Pernyataan Klopp itu berkaitan dengan berita dari media Inggris yang mengisyaratkan pekan ini bahwa Van Dijk mungkin kembali bermain April nanti.

Baca Juga: Wolverhampton vs Arsenal, Membungkam Skuad Mikel Arteta yang Bermain dengan Sembilan Pemain

Pemain asal Belanda berusia 29 tahun itu mengalami cedera, saat menghadapi Everton pada Oktober tahun silam. Akibat cedera tersebut kapten Liverpool ini sampai-sampai harus menjalani operasi lutut setelah dilanggar kasar oleh penjaga gawang Jordan Pickford.

"Jika tidak ada ruang (dalam skuad ini) kami harus membuat keputusan. Jika dia ada dalam daftar itu, cuma karena kami mengharapkan keajaiban. Saya kira kami punya ruang untuk Virgil dalam daftar (skuad) Liga Champions. Jika kami punya ruang, maka Virgil akan ada dalam daftar itu," ujar pelatih asal Jerman ini.

Baca Juga: Manchester United vs Southampton, Pasukan Ole Gunnar Soksjaer Mengamuk di Stadion Old Trafford

Akibat belum jelasnya mengenai kesembuhan Van Dijk, Liverpool menambah kekuatan di lini pertahanan dengan merekrut bek tengah Ben Davies dan Ozan Kabak, bahkan pada saat klub ini dihantam kabar buruk lebih besar lagi ketika Joel Matip juga absen musim ini karena cedera ligamen pergelangan kaki.

"Saya tidak memiliki kata-kata yang tepat untuk itu. Ini pukulan sangat besar. Anda kehilangan pemain di lapangan dan juga orang di ruang ganti. Sepertinya dia perlu dioperasi. Ini berat sekali," ujar Klopp.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x