Selang 3 Bulan, Michael Oliver Akui Kelalaiannya Atas Tekel Jordan Pickford kepada Virgil van Dijk.

- 11 Januari 2021, 14:33 WIB
Virgil van Dijk masih dalam pemulihan akibat tekel berlebihan kiper Everton, Jordan Pickford pada pertandingan Oktober 2020
Virgil van Dijk masih dalam pemulihan akibat tekel berlebihan kiper Everton, Jordan Pickford pada pertandingan Oktober 2020 /Instagram/@virgilvandijk/

 

DESKJABAR – Setelah selang hampir tiga bulan, Wasit Liga Premier Michael Oliver baru mengakui kelalaiannya tidak memberikan kartu merah kepada kiper Everton, Jordan Pickford, karena dinilai melakukan tekel berlebihan kepada bek Liverpool, Virgil van Dijk.

Pada pertandingan derbi Merseyside antara Liverpool melawan Everton pada Oktober 2020, yang berakhir 2-2, Jordan Pickford melakukan tekel keras kepada Virgil van Dijk pada menit ke-11.

Akibatnya, pemain asal Belanda itu mengalami cedera jaringan ikat sendi, yang memaksanya kemungkinan absen hingga akhir musim. Namun, tekel berlebihan yang dilakukan Jordan Pickford tak membuahkan hukuman dari wasti yang memimpin pertandingan yakni Michael Oliver.

Baca Juga: Penyebar Informasi Hoax Musibah Sriwijaya Air Diancam Hukuman Lima Tahun

Namun Olver keheranan karena tidak ada seorang pun pemain Liverpool yang memohon agar dikeluarkan kartu merah untuk kiper Everton itu.

"Kami harusnya melanjutkan laga dengan keputusan offside seperti sudah kami tempuh, tetapi dengan hukuman yang berbeda untuk Jordan Pickford," ujar dia seperti dikutip dari Antara

VAR menilai bek Liverpool itu sudah dalam posisi offside sehingga tak pantas dihadiahi penalti, namun Oliver mengakui bahwa Pickford beruntung bisa terus bermain.

Baca Juga: Larangan Masuk WNA ke Indonesia Diperpanjang Hingga 28 Januari 2021

"Pikiran awalnya adalah 'ini bukan penalti karena sudah offside, jadi pertamanya kami memeriksanya untuk offside itu," kata dia kepada Daily Mail.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Daily Mail Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x