Mike Tyson vs Roy Jones Jr, Mike Tyson Menolak Disebut Pemenang

- 29 November 2020, 16:54 WIB
LAGA tinju eksibisi Mike Tyson vs Roy Jones Jr. Tyson mendapat bayaran lebih mahar dibanding Roy Jones
LAGA tinju eksibisi Mike Tyson vs Roy Jones Jr. Tyson mendapat bayaran lebih mahar dibanding Roy Jones /Official Mike Tyson Instagram/

DESKJABAR – Meski banyak kalangan yang terkesan dengan penampilan Mike Tyson saat bertarung dengan Roy Jones Jr, karena masih memperlihatkan keperkasaannya, namun petinju yang dijuluki “Si Leher Beton” itu menolak bahwa semestinya dia yang memenangkan pertarungan.

“Bagi saya bagus dengan itu. Saya menghibur penonton. Penonton senang," kata Mike Tyson kepada BT Sport Box Office, seusai pertarungan.

Ajang pertarungan eksibisi Mike Tyson vs Roy Jones Jr yang berlangsung di Staples Center, Los Angeles, Sabtu, 28 November 2020 waktu setempat atau Minggu, 29 November 2020 WIB, berakhir imbang.

Baca Juga: Di Wuhan Paket Daging Beku Impor dan Ikan Impor Diduga Mengandung Covid-19

Pada pertarungan eksibisi yang berlangsung delapan ronde, panel hakim WBC tidak resmi yang terdiri dari tiga mantan petinju, Christy Martin memberikan skor 79-73 untuk Mike Tyson, Vinny Paz menmenangkan Roy Jones Jr dengan skor  80-76. Sementara Chad Dawson memberikan skor imbang 76-76.

Penampilan Mike Tyson memang di luar dugaan, setelah mundur dari ring tinju 15 tahun lalu, namun masih mampu memperlihatkan pukulan kerasnya. Padahal Roy Jones Jr tak lagi aktif di ring tinju sejak tiga tahun lalu.

Mike Tyson sendiri mengaku bahwa dalam pertarungan eksibisi itu, dirinya hanyanya sebagai pemula, setelah 15 tahun tidak aktif bertinju.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo Bubarkan Dewan Ketahanan Pangan

“Saya sudah tidak bertinju 15, 16 tahun. Saya bukan raksasa, saya hanyalah pemula,” tutur Tyson.

Bahkan, Mike Tyson mengakui bahwa sebelum bertarung, dirinya khawatir akan terluka.

“Saya khawatir terluka,” tutur Mike Tyson. “Dia hanya berhenti bertinju tiga tahun. Mengapa tidak ada seorang pun yang khawatirkan saya? Saya sudah tidak bertinju 15 tahun dan dia hanya 3 tahun,” tuturnya.

Sementara itu, Roy Jones Jr mengakui bahwa pukulan Mike Tyson masih cukup keras.

Baca Juga: Wakil Ketua KPK: 86 Persen Pelaku Korupsi Lulusan Perguruan Tinggi  

“Bukan saya yang memberikan hasil imbang, saya mengerti mereka mengatakan sesuatu karena memang ketika dia memukul kamu, jika ke kepala, pukulannya terasa menyakitkan,” tutur Roy Jones Jr.

“Bagi saya, saya pikir saya telah bertinju di luar, tetapi keren juga dengan hasil imbang. Kami harus melakukannya lagi,” ujar Roy Jones Jr.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Sky Sport


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah