Ketua Umum KONI Jabar Muhammad Budiana, Lantik Pengurus KONI Kabupaten Ciamis Masa Bakti 2023-2027

25 Juli 2023, 18:50 WIB
Ketua Umum KONI Jabar Muhammad Budiana (kiri depan) berjabat tangan dengan Ketua KONI Ciamis H. Endang Sutrisno saat acara pengukuhan dan pelantikan jajaran pengurus KONI Kab. Ciamis masa bakti 2023-2027, di Aula Setda ciamis, Selasa, 25 Juli 2023. /: tangkap layar ciamiskab.go.id/

 

 

DESKJABAR - Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jabar, Muhammad Budiana resmi melantik pengurus KONI Kabupaten Ciamis masa bakti 2023-2027, di Aula Setda Ciamis, Selasa, 25 Juli 2023.

Dalam acara pengukuhan dan pelantikan Ketua Umum KONI Baru Kabupaten Ciamis tersebut, hadir Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra, unsur Forkopimda, para ketua KONI kab/kota tetangga seperti Tasikmalaya, Banjar, Pangandaran, dan undangan lainnya.

Wabup Yana dalam sambutannya mengucapkan selamat atas dilantiknya pengurus baru KONI Ciamis. Ia berharap kedepan olahraga Ciamis semakin maju dan terdepan.

Baca Juga: Di Ciamis, Bilik Penghalang Proyek Terbuka, Warga pun Penasaran, Ternyata Ini yang Dikerjakan

Baca Juga: Inilah Sosok Kepala SMAN 10 Kota Tasikmalaya, Kesan Pertama Bikin Takut Selanjutnya Banyak Tawa

"Selamat atas dilantiknya seluruh pengurus KONI Ciamis masa bakti 2023-2027, semoga di kepengurusan yang baru ini olahraga Ciamis bisa lebih maju, berkembang dan tentunya semakin terdepan,” ujar Wabup.

Ucapan terima kasih dan apresiasai juga disampaikan orang nomor dua di Kab. Ciamis tersebut bagi pengurus lama yang sukses membawa Kontingen Kab. Ciamis di peringkat 9 di ajang Porprov JAbaar 2022 lalu.

Prestasi tersebut, lanjut Yana diharapkan menjadi motivasi agi kepengurusan selanjutnya untuk meraih prestasi yang lebih baik lagi.

“Mudah-mudahan prestasi yang diraih bisa menjadi motivasi bagi kepengurusan selanjutnya, minimal bisa bertahan maksimal bisa lebih baik,” harapnya.

Baca Juga: Puasa Tasua dan Asyura 2023 Tanggal Berapa? Inilah Jadwal Lengkap, Bacaan Niat Puasa, dan Doa Berbuka

Selain itu Wabup juga menginginkan prestasi yang telah diraih dapat berbanding lurus dengan kondisi olahraga yang ada di masyarakat jangan sampai prestasi bagus tapi minat olahraga di masyarakat tidak ada.

"Oleh karena itu mari kita mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga,” ajaknya.

Asli Putra Daerah

Terkait atlet-atlet yang berprestasi kedepan Wabup Yana berharap atlet tersebut benar-benar berasal dari putra daerah atau asli dari Kabupaten Ciamis sehingga menambah kebanggaan bagi warga masyarakat dan dilakukan sejak awal.

Baca Juga: PESELANCAR Asal Australia Terluka Setelah Hidungnya Tertancap Paruh Ikan di Perairan Mentawai, Sumatera

"Ini semua memang membutuhkan waktu dan proses yang tidak mudah dan tidak gampang namun kalau tidak dilakukan dari sekarang kapan lagi,” urainya.

Wabup Yana berjanji Pemerintah daerah akan senantiasa hadir di tengah-tengah insan olahraga Kabupaten Ciamis.

“Insya Allah kami Pemerintah daerah Ciamis bersama KONI akan senantiasa berkolaborasi membangun olahraga di Kabupaten Ciamis," kata Yana.

Koordinator Olahraga di Tiap Kecamatan

Sementara itu, Ketua KONI Ciamis H. Endang Sutrisno mengatakan salah satu program terdekat yakni membentuk koordinator olahraga di setiap kecamatan di wilayah Ciamis.

Baca Juga: Diskon Nunggak Pajak Kendaraan 2023 di Jawa Barat, Banyak Menguntungkan Kendaraan Golongan Jenis Ini

Nantinya menurut Endang masing-masing koodinator itu diberi tugas membentuk klub cabang olahraga.

“Koordinator tersebut nantinya diberi tugas untuk membentuk klub-klub cabang olahraga. Sementara di KONI saat ini terdapat 35 cabang olahraga,” kata Endang.

Kedepan juga secara intens akan diselenggarakan berbagai kejuaraan seperti Kejurkab, Porkab, Bupati Cup, dan lainnya.

"Hal itu dilakukan semata-mata untuk mencetak atlet-atlet Kabupaten Ciamis yang berprestasi," harap Endang seperti dikutip dari ciamiskab.go.id, Selasa, 25 Juli 2023, ***

Editor: Ferry Indra Permana

Tags

Terkini

Terpopuler