Persaingan Juara BRI Liga 1 Semakin Ketat, Persib Bandung, Persija Jakarta, dan PSM Makassar Saling Sikut

6 Februari 2023, 14:17 WIB
Tiga tim era perserikatan, Persib Bandung, Persija Jakarta, dan PSM Makassar bersaing ketat di 3 besar klasemen BRI Liga 1 2022/2023. /Kolase foto Liga Indonesia Baru/

DESKJABAR –Persaingan juara BRI Liga 1 musim 2022-2023 sejauh ini semakin ketat dan semakin mengerucut kepada tiga tim yang saat ini saling sikut di papan atas klasemen.

Diantaranya Persib Bandung, Persija Jakarta, dan PSM Makassar yang masing-masing hanya terpaut satu poin saja di posisi klasemen.

Persija Jakarta dan PSM Makassar saat ini memiliki torehan poin yang sama yakni 44 poin dari 22 laga yang sudah dilakoni.

Sementara Persib Bandung baru saja mengkudeta posisi Persija Jakarta di posisi papan atas klasemen usai mengalahkan PSS Sleman 2-0 dengan torehan 45 poin.

Baca Juga: Dua Faktor Kunci Kemenangan Persib Bandung Atas PSS Sleman Menurut Luis Milla

Persib Bandung masih menyisakan satu partai tunda kontra Bhayangkara FC yang bisa menjadi keuntungan apabila mampu menang.

Ketiga tim ini bisa dikatakan paling stabil dan konsisten di BRI Liga 1 setidaknya sampai awal putaran kedua.

Terlebih untuk Persib Bandung yang saat ini memiliki rekor apik dalam 14 laga tanpa kekalahan dengan rincian 12 kali menang dan 2 imbang.

Meski demikian, kompetisi masih panjang menyisakan 12 sampai 13 sisa pertandingan yang memungkinkan segala sesuatu bisa terjadi.

Persib Bandung berubah total di tangan Luis Milla

Tidak bisa dipungkiri keputusan manajemen Persib Bandung merekrut Luis Milla bisa dikatakan berhasil.

Meski belum bisa dikatakan sukses meraih gelar, namun Luis Milla mampu membenahi permainan Persib Bandung jauh lebih baik.

Sejak menggantikan posisi Robert Rene Albers yang mengundurkan diri dari klub, Luis Milla belum terkalahkan sebanyak 14 laga.

Persib Bandung kini mengoleksi 45 poin dari 21 pertandingan yang telah dilakoni.

Gaya bermain Persib Bandung yang cenderung mengandalkan long ball dirubah Luis Milla dengan operan pendek satu dua sentuhan dalam membangun serangan.

Selain itu, Luis Milla datang ke Persib Bandung dengan kedalaman skuad yang mumpuni.

Baca Juga: HARGA Lahan di Titik Awal Tol Getaci di Gedebage Naik Gila-Gilaan, Awas Hal yang Sama di Garut dan Tasikmalaya

Hal ini tentu memudahkan Luis Milla ketika pemain lainnya absen.

Praktis pembelian pemain era Luis Milla sejauh ini hanya Rezaldi Hehanusa yang ditebus dari Persija Jakarta.

Talenta muda Persija Jakarta menjanjikan di tangan Thomas Doll

Persija Jakarta di tangan Thomas Doll tampil apik dengan kombinasi pemain mudanya yang berbahaya.

Mengusung jargon ‘to the next level’ bisa dikatakan Persija Jakarta berhasil dalam memoles pemain mudanya ke level yang lebih tinggi.

Potensi pemain muda Persija pun sangat menjanjikan.

Di tangan Thomas Doll, beberapa pemain muda dari akademi Persija menjadi andalan tim.

Diantaranya Alfriyanto Nico, Rio Fahmi, Muhammad Ferarri, Frengky Missa, Ginanjar Wahyu, Cahya Supriadi, dan masih banyak beberapa pemain muda lainnya.

Bahkan beberapa pemain muda dari akademi Persija Jakarta paling banyak dipanggil Timnas Indonesia di berbagai level usia.

Apabila tampil konsisten, bukan tidak mungkin Persija Jakarta bisa juara musim ini.

Baca Juga: Seleksi Daftar Kartu Prakerja Gelombang 48 Berlangsung, Dapatkan Nilai Manfaat Melalui www.prakerja.go.id

Ditambah saat ini dua amunisi muda yang baru direkrut yakni Witan Sulaiman dan Aji Kusuma di posisi penyerang menambah variasi serangan Persija Jakarta.

PSM Makassar bisa buat kejutan

Sempat tidak diperhitungkan di awal musim, PSM Makassar menjelma menjadi tim tangguh sebagai penantang serius juara BRI Liga 1 musim ini.

Kombinasi pemain muda polesan Bernardo Tavares memang tidak bisa dianggap remeh.

Pasalnya kini PSM Makassar hanya terpaut satu poin saja dari Persib Bandung di papan atas klasemen.

Jika Persib Bandung dan Persija Jakarta terjungkal, maka PSM Makassar bisa menggeser posisi keduanya dan berpeluang meraih gelar.

Meski dari segi permainan dan kedalaman skuad Persib Bandung sangat meyakinkan, namun kompetisi masih sangat panjang dan segala kemungkinan dapat terjadi di papan klasemen.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: ligaindonesiabaru.com

Tags

Terkini

Terpopuler