Jadwal dan Bagan eSport M4 World Championship Mobile Legends Hari Ini 12 Januari 2023 Knockout Stage Day 6

12 Januari 2023, 09:01 WIB
Jadwal dan bagan M4 World Championship 2022 Day 6 Hari Ini 12 Januari 2023 /Facebook @MLESPORTS

DESKJABAR - Berikut jadwal lengkap turnamen eSport Mobile Legends Bang Bang M4 World Championship 2022 Knockout Stage Day 6 hari ini Kamis, 12 Januari 2023.

Salah satu turnamen eSport Mobile Legends Bang Bang (MLBB) terbesar di dunia M4 World Championship ini digelar di Jakarta Tennis Indoor Stadium Senayan.

Ini adalah turnamen eSport kasta tertinggi Mobile Legends (ML) yang mempertandingkan atlet eSport terbaik dari berbagai wilayah di dunia.

Sebanyak 16 tim eSport Mobile Legends Bang Bang terkuat di seluruh dunia akan bertarung memperebutkan gelar juara dunia M4.

Baca Juga: Cara Setting Proxy WhatsApp di Android dan iPhone, Kirim serta Terima Pesan Tanpa Internet

M4 kali ini diselenggarakan di Jakarta. Karena, Indonesia terpilih sebagai tuan rumah, dan ini merupakan MLBB World Championship ke-4 yang digelar oleh Moonton.

Indonesia sendiri mengirimkan dua tim eSport Mobile Legends Bang Bang yaitu Onic eSports yang menjadi juara MPL ID S10.

Tim eSport Mobile Legends kedua yang mewakili Indonesia adalah RRQ Hoshi sebagai runner-up MPL ID S10.

Selain gelar juara dunia, setiap tim eSport Mobile Legends akan berjuang keras untuk memperebutkan hadiah sebesar US$ 800 ribu atau setara Rp 12,6 Miliar.

Baca Juga: FIFA 16 APK: Download Gratis dan Mainkan Secara Online Maupun Offline

Cara Nonton M4 World Championship 2022 Mobile Legends

Jika ingin menonton pertandingan eSport M4 World Championship 2022 Mobile Legends tersebut dapat melalui link live streaming berikut:

Jika ingin nonton secara langsung di Tennis Indoor Stadium Senayan, bisa beli tiket di link berikut: KLIK DISINI

Baca Juga: Cara Pakai FIlter AI Manga yang Viral di TikTok, Jadi Anime dan Dapat Deteksi Hantu

Hasil pertandingan knockout M4 World Championship Day 5

M4 World Championship Mobile Legend hari ini telah memasuki babak Knockout Stage Day 6, setelah sebelumnya 4 tim eSport dunia bertarung sengit.

Pertandingan pertama tim eSport waklid dari Myanmar yaitu Falcon eSport berhasil mengalahkan Incendo Supremacy dari Turki dengan skor 3-2.

Sayang pada pertandingan kedua tim eSport wakil Indonesia RRQ Hoshi harus menerima kekalahan dari Blacklist International yang merupakan wakil Filipina dengan skor 2-3.

Namun RRQ Hoshi belum tersingkir dan masih memiliki kesempatan untuk menebus kekalahannya dari Blacklist International melawan pemenang dipertandingan 13 nanti.

Baca Juga: Cara Mengatasi STB Tidak Ada Sinyal Siaran TV Digital

Jadwal M4 World Championship 2022 Mobile Legends Day 6

Berikut jadwal pertandingan Knockout Stage M4 World Championship 2022 Mobile Legends Bang Bang Day 6:

Kamis, 12 Januari 2023

  • RRQ AKira (Brasil) Vs The Valley (Amerika Serikat) pukul 14:00 - 17:30 WIB
  • Echo (Filipina) Vs Onic eSport (Indonesia) pukul 18:00 - 21:30 WIB

Bagan  M4 World Championship 2022 Mobile Legends

Bagan M4 World Championship 2022 Mobile Legends Facebook @MLESPORTS

Itulah jadwal dan bagan turnamen eSport M4 World Championship 2022 Mobile Legends Bang Bang Knockout Stage Day 6 yang diselenggarakan Moonton di Jakarta.***

Editor: Suhardi Arjuna

Sumber: m4.mobilelegends.com

Tags

Terkini

Terpopuler